Suara.com - Petualangan luar ruang telah menjadi pilihan anak muda dalam menjelajah keindahan alam Indonesia. Hal itu tentu mendorong brand perlengkapan petualangan untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri.
Belum lama ini, brand alas kaki Outdoor Adventure meluncurkan koleksi alas kaki outdoor terbaru bertemakan Ande-ande Lumut.
Koleksi tersebut terinspirasi dari kisah cerita rakyat dari Jawa Timur, yanb menceritakan kisah cinta serta kesetiaan Putri Dewi Candrakirana terhadap Pangeran Adipati Anom.
Kisah cinta keduanya penuh ujian, terutama ketika Pangeran Adipati Anom diusir dari Kerajaan, lantaran menolak untuk menjadi Kerajaan.
Namun Dewi Candrakirana atau Klenting Kuning tetap setia menunggu dan mencari keberadaan Pangeran. Setelah berjuang berkelana, keduanya pun akhirnaya dipersatukan kembali dan hidup bahagia di Kerajaan.
Kesetiaan dan kegigihan Dewi Candrakirana inilah, yang kemudian menginspirasi brand perlengkapan outdoor lokal itu untuk meluncurkan koleksi Ande-ande Lumut.
Direktur PT Mitra Alas Selaras - Agus Budi Saputra menjelaskan, koleksi ini sekaligus ingin mendukung minat anak muda yang semakin menyukai budaya Indonesia.
“Anak muda sekarang sudah mulai sadar akan pentingnya budaya lokal. Kami menuangkan Ande-ande Lumut ke dalam desain yang terinspirasi dari pesan moral pantang menyerah," katanya dikutip siaran pers, Minggu (11/9/2022).
Warna-warna bernuansa alam dengan motif yang unik pun menjadi andalan koleksi kali ini. Tak hanya itu, sandal yang dihadirkan juga didesain tangguh dengan menghadirkan grip outsole yang kuat, serta insole yang juga nyaman.
Baca Juga: Berburu Perlengkapan Kegiatan Outdoor di Sini, Banyak Penawaran Menarik!
Sementara untuk webbing pada sandalnya, brand tersebut menghadirkan beragam motif khas budaya Indonesia.
“Keunggulan fitur koleksi Ande-ande Lumut ini juga sudah sukses dipasarkan di koleksi sebelumnya, Coloseum. Desain yang memang kuat dan menyesuaikan anatomi kaki pencintanya, membuat koleksi Colesoum pun sampai laku ratusan ribu pasang."
"Fitur tersebut tetap kami pertahankan dan tingkatkan di Ande-ande Lumut. Sementara untuk warna sendiri, kami juga sesuaikan dengan semangat kembali ke alam, yang didominasi berwarna hijau,” imbuh Budi lagi.
Peluncuran series Ande-ande Lumut juga diharapkan melengkapi series Coloseum yang selama ini menjadi andalan brand tersebut. Budi mengatakan, ia berharap koleksi tersebut bisa menjadi teman setia anak muda dalam berpetualang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis
-
5 Parfum Murah Pria Tahan Lama Mirip Bleu de Chanel, Mulai Rp200 Ribuan
-
Begini Cara Warga Kertabumi Ubah Plastik Bekas Jadi Penghasilan Jutaan
-
5 Lip Balm Rp50 Ribuan untuk Lembapkan Bibir Kering dan Keriput di Usia 50 Tahun