Suara.com - Salah satu camilan khas Sunda yang cukup familiar dan disukai berbagai kalangan, salah satunya yakni dodol garut.
Bicara soal dodol garut, belum lama ini publik dibuat tertawa sekaligus kagum dengan sosok pria dalam video yang diunggah oleh akun TikTok asepmiazwarfaid berikut.
Bukan tanpa alasan, pasalnya pada video yang diunggah awalnya terlihat seorang penjual dodol garut tengah masuk ke dalam bus untuk menawarkan dagangannya.
Berujung salah tingkah, ternyata penjual dodol garut tadi tak sengaja masuk ke dalam bus berisi rombongan penumpang dari Garut.
Dihimpun dari laman Hitekno, momen ini sekilas mirip dengan kejadian penjual makanan menawarkan gudeg ke orang Jogja atau peuyem kepada wisatawan Bandung untuk dijadikan oleh-oleh.
Penjual dodol nampak tersenyum malu di dekat supir. Meski begitu, ia tetap berusaha untuk menawarkan barang dagangannya.
"Mang Ucup salah naik bus. Jualan dodol Garut di Cirebon, ternyata rombongannya orang Garut semua," tulis @asepamiazwarfarid pada caption.
Postingan video yang dibagikan berhasil viral setelah ditonton lebih dari 3,4 juta dan memperoleh 152 ribu tanda suka.
Tak patah semangat, penjual dodol Garut bernama Mang Ucup ini berusaha menawarkan produknya dengan kocak. "Gimana solusinya Pak Haji? Tolong kasih solusi," kata Mang Ucup.
Baca Juga: Komodo Masuk Pasar, Semua Pedagang Nangkring di Atas Meja
"Solusinya turun," balas salah seorang penumpang. Mang Ucup tertawa dan melanjutkan promosinya.
"Maksudnya solusi, Ucup cara jualannya gimana? Nah ini alhamdulillah ada penerangan. Nih kan mungkin orang Garut nggak asing (sama dodol), tapi ini akan belanjanya di Cirebon ya Pak Haji. Kalau sudah di Cirebon harganya Rp 35 ribu. Diketawain nggak papa Mang Ucup mah. Rp 35 ribu mahal atau murah?" ungkap penjual dodol.
"Mahal," jawab sebagian penumpang serempak. Meski ditertawakan penumpang, Mang Ucup tetap mencoba menawarkan dodol Garut.
Ia mendiskon produk, sehingga pembeli bisa memperoleh empat bungkus dodol Garut seharga Rp 100 ribu.
Penjual ini ternyata pintar dalam bercanda sehingga menghibur penumpang. Beberapa penumpang akhirnya membeli dodol Garut dari Mang Ucup.
Postingan video viral mengenai penjual dodol Garut salah naik bus tersebut mendapat beragam komentar dari warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur
-
50 Kata Mutiara untuk Anak yang Menenangkan Hati dan Memotivasi
-
7 Conditioner di Indomaret untuk Rambut Kering dan Mengembang
-
Siapa Istri Roby Tremonti Sekarang? Isu Grooming Seret Nama Sang Aktor
-
Biodata dan Agama Roby Tremonti yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans