Suara.com - Netizen Indonesia heboh melihat kucing oren hingga Anya Forger di media sosial (sosmed) Presiden Jokowi, dalam poster Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah.
Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo tidak pernah absen mengunggah pesan perayaan di hari besar keagamaan di akun sosial medianya, termasuk pesan jika Indonesia masih dibayangi pandemi.
"Pandemi belum benar-benar berakhir dan aneka krisis mengancam kehidupan umat manusia. Segala ikhtiar kita tempuh untuk bangkit, seraya mengambil hikmah dari setiap kejadian dan memanjatkan doa kepada Allah SWT agar memberikan pertolongan," ungkap @Jokowi melalui unggahan terbarunya dikutip suara.com," Sabtu (8/10/2022).
Tapi alih-alih poster biasa, kali ini ia mengunggah poster kartun potret keluarga yang mengandung beragam makna di dalamnya, berikut ini 3 keunikannya berhasil ditemukan:
1. Ada Kucing Oren Berdoa
Di bagian kiri poster terlihat, alih-alih seorang ibu mengajak anaknya untuk berdoa sebelum makan, tapi dalam poster itu malah kucing oren yang sedang berdoa.
2. Kehadiran 'Anya Forger'
Meski tidak terlihat secara langsung Anya tergambar dalam poster itu, tapi potret anak yang sedang memeluk kaleng biskuit menggunakan kerudung pink, gamis hitam panjang, hingga kedua hiasan di atas kepala kiri dan kanan sangat memperlihatkan ia tampak seperti Anya Forger.
Perlu diketahui, Anya Forger adalah salah satu karakter anime Spy X Family, anak kecil yang memiliki kekuatan super mampu membaca pikiran dan jadi anak angkat Loid Forger, seorang spy alias mata-mata yang melindungi negara.
3. Kaleng Biskuit Berisi Rengginang
Fenomena ini sudah sangat familiar di Indonesia, terlebih di hari raya keagamaan seperti Idul Fitri dan Idul Adha, kaleng biskuit yang diisi rengginang, sejenis kerupuk yang terbuat dari nasi yang dijemur.
Apalagi dengan wajah, anak kecil yang mirip dengan Anya Forger terbelalak saat mendapati kaleng biskuit berisi rengginang.
Melihat ini banyak netizen yang heboh, karena tergelitik dengan berbagai kelucuan yang ada di poster tersebut, dan sebagian besar karena keberadaan gadis kecil mirip Anya Forger.
"Kali ini ada Anya versi muslimah dan tidak lupa kucing oren yang aneh," ungkap @convomf.
"Ukhti Anya kena prank rengginang," sahut @SiPalingWeaboo.
Berita Terkait
- 
            
              Heboh Projo Gabung ke Gerindra, Hensa Curiga Settingan Jokowi Langgengkan 2 Periode Prabowo-Gibran
 - 
            
              Takut Dinilai Buruk, Penjara Tak Terlihat di Era Media Sosial
 - 
            
              Budi Arie Dicap Tukang Ngibul soal Kepanjangan Projo, PDIP: Pasti Contohkan Panutannya Jokowi
 - 
            
              Ngakak Bareng Aa' Juju, Petualangan Kocak di India Bikin Netizen Ketagihan!
 - 
            
              Di Sidang MKD: Ahli Media Sosial Sebut Isu Demo Agustus Sarat Penggiringan Opini
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 
Terkini
- 
            
              Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
 - 
            
              Apa Makna Lagu Pengganti Aku dari Raisa? Disorot di Tengah Isu Hamish Daud Mendua
 - 
            
              Dinilai Banyak Kemiripan, Raisa dan Sabrina Juga Punya Selera yang Sama soal Interior Rumah?
 - 
            
              Promo Superindo Hari Ini 4 November 2025: Diskon Hingga 50% Awal Pekan!
 - 
            
              5 Pilihan Parfum Halal untuk Perempuan Muslimah, Aman Dipakai saat Ibadah
 - 
            
              Sekolah Kuliner Elite, Berapa Biaya Kuliah di Le Cordon Bleu Paris seperti Sabrina Alatas?
 - 
            
              5 Day Cream Mengandung Niacinamide untuk Cegah Kusam dan Penuaan Dini
 - 
            
              Bibir Kering Cocok Pakai Lipstik Apa? Cek 5 Pilihan yang Murah dan Tahan Lama
 - 
            
              Kulit Glowing Bukan Cuma dari Skincare, 5 Suplemen Terbaik untuk Kecantikan dari Dalam
 - 
            
              5 Lip Serum untuk Mencerahkan Bibir Gelap bagi Perokok Aktif, Harga Mulai Rp18.000