Suara.com - Pendidikan adalah hal penting, khususnya dalam perguruan tinggi. Pasalnya, tidak hanya pengetahuan yang juga akan bertambah, tetapi kemampuan dalam berbagai hal.
Dengan kemampuan yang bertambah, ini akan menjadikan hal baik untuk dapat menciptakan sumber daya manusia yang berkualitas. Oleh sebab itu, para pekerja pada dasarnya memerlukan pendidikan tinggi untuk bisa memiliki berbagai kemampuan di era digital saat ini.
Meski demikian, tidak bisa dipungkiri terdapat beberapa pekerja yang tidak dapat menempuh pendidikan tinggi. Beberapa orang juga mengalami kendala seperti keuangan, dan lain-lain sehingga mereka tidak bisa menempuh pendidikan tinggi.
Melihat permasalahan tersebut, Kanmo Group bekerja sama dengan Universitas Paramadina berkolaborasi membuat program Kanmo Future Leaders (KFL) Fellowship 2022 yang ditujukkan untuk memberi beasiswa pendidikan S1 kepada 35 karyawan.
Director & Co-Founder Kanmo Group, Manoj Bharwani mengatakan, pemberian beasiswa terhadap karyawan tersebut ditujukan untuk mendukung pengembangan SDM yang berkualitas. Selain itu, penerima beasiswa juga diharapkan dapat memberi manfaat bagi dirinya dan lingkungan sekitar.
“Kami memberikan komitmen untuk mendukung perkembangan kualitas SDM. Selain itu, diharapkan setelah menempuh pendidikan ini bisa membawa lebih banyak manfaat bagi dirinya dan lingkungan sekitar,” ucap Manoj dalam acara Peluncuran KFL Fellowship, Senin (31/10/2022).
Sementara itu Rektor Universitas Paramadina, Didik J Rachbini menuturkan, dengan program ini, karyawan yang mendapat beasiswa juga diharapkan memiliki etos kerja serta kemauan untuk berkembang yang akan berdampak positif.
“Adanya beasiswa ini diharapkan bisa memberikan etos kerja serta memiliki jiwa pengembangan dan kompetitif yang berimbas positif bagi perusahaan ke depannya,” jelas Didik.
Manoj menuturkan, program beasiswa karyawan ini diharapkan dapat menginspirasi serta menjadi langkah untuk menciptakan sumber daya manusia di Indonesia yang berkualitas.
Baca Juga: Mulai PHK Karyawan, Twitter Tutup Kantor Sementara
“Ini merupakan langkah dalam memajukan kualitas SDM di Indonesia agar dapat menopang pertumbuhan nasional,” pungkas Manoj.
Karyawan yang mendapat beasiswa juga telah mengikuti serangkaian tes. Nantinya, mereka juga akan tetap bekerja sekaligus kuliah secara bersamaan. Selain itu, mereka akan terus dimonitoring terkait nilai agar tetap bisa mencetak lulusan yang baik dan berkualitas.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Apakah Bank Buka Tanggal 2 Januari 2026? Cek Jadwal Operasionalnya
-
15 Prompt AI Tahun Baru 2026 yang Kreatif, Relevan, dan Siap Digunakan
-
Cara Aktivasi Akun Coretax, Masih Boleh Dilakukan di 2026? Begini Ketentuan Resmi DJP
-
4 Zodiak yang Diramal Bakal Hoki Sepanjang Bulan Januari 2026, Kamu Salah Satunya?
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini 1 Januari 2026, Hoki di Awal Tahun Kuda Api!
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Selevel Docmart: Harga Lebih Bersahabat, Kualitas Tak Kalah
-
3 Zodiak Paling Beruntung Sepanjang 2026, Karier dan Cinta Dalam Genggaman
-
Hidup Makin Digital, Layanan Antar Barang Ikut Berubah Lebih Personal
-
5 Rekomendasi Krim untuk Mengurangi Kerutan, Harga Terjangkau Mulai Rp15 Ribuan
-
Menuju 2026, Clara Hsu Soroti 4 Sinyal Penting yang Tak Boleh Diabaikan Para Pemimpin