Suara.com - Baik tinggal di apartemen ataupun rumah tapak, di perkotaan atau pedesaan, sendiri atau bersama keluarga, satu hal yang disetujui oleh semua penghuni rumah adalah kenyamanan yang tidak bisa ditawar. Hunian yang nyaman akan membuat penghuninya betah, bahkan mengubah definisi “house” menjadi “home”.
Indikator rumah nyaman sendiri lebih kurang tergantung pada karakter pemiliknya. Namun, ada beberapa indikator yang universal. Rumah yang nyaman adalah rumah yang terasa luas dan lapang, meskipun pada kenyataannya tidak terlalu luas.
Rumah yang nyaman adalah rumah yang cerah, hangat, dan terang. Dengan sinar matahari yang masuk dari jendela dan lampu yang nyaman di mata. Modern ini, rumah yang nyaman juga berarti rumah yang minim sekat, punya ruang gerak yang leluasa, serta punya unsur-unsur alami di dalamnya.
Bagaimanapun definisinya, kenyamanan di dalam rumah bisa diraih dengan cara-cara yang relatif mudah. Tanpa perlu mengeluarkan biaya besar, pengaturan desain interior yang mengutamakan keamanan dan kesukaan penghuninya akan menimbulkan rasa nyaman dan homey.
Dekoruma sudah mengumpulkan beberapa trik yang bisa diterapkan pada hunian Anda, untuk membuatnya tampak lebih luas, terang atau cerah, nyaman, serta punya tampilan dan estetika yang lebih menawan. Yuk, simak di bawah ini!
1. Hadirkan Konsep Open Space Tanpa Sekat
Konsep ruangan terbuka atau open space akan sangat membantu untuk hunian mungil, tapi juga bisa diterapkan pada hunian yang luas juga. Dengan mengurangi sekat permanen seperti dinding atau partisi besar yang fixed, ruangan akan terasa lebih lapang dan leluasa.
Keterbukaan ini juga membuat komunikasi dengan keluarga jadi lebih terbuka. Anda yang sedang menyiapkan makanan di dapur bisa dengan mudah mengobrol dengan pasangan atau anak-anak yang sedang duduk di ruang keluarga. Konsep open space juga membuat ruang utama menjadi lebih terang dan cozy.
2. Pasang Furnitur Seperlunya Berdasarkan Fungsi Esensial
Baca Juga: Ingin Cari Hunian Asri Sambil Bisa Memancing di Danau, Area Ini Bisa Jadi Pilihan
Seluas apa pun ruangan di rumah, menaruh furnitur terlalu banyak yang fungsinya kurang signifikan hanya akan membuat sumpek. Apalagi, kalau tempat tinggal Anda ukurannya tidak terlalu besar. Oleh karena itu, rencanakan dan pilih furnitur yang sesuai kebutuhan, awet, dan modelnya tak lekang oleh waktu.
Furnitur yang fungsional biasanya akan bertahan lama, tapi jangan lupakan juga sisi estetikanya. Dengan trik ini, ruangan jadi punya banyak ruang kosong yang membuat orang yang berada di dalamnya tidak terasa “terpenjara” dengan banyaknya benda-benda yang tidak penting.
3. Gunakan Tema Warna Netral Atau Natural Untuk Kesan Lapang
Ini adalah aturan yang wajib dilakukan untuk menciptakan tampilan dan suasana yang lebih lapang. Kurangilah penggunaan warna-warna gelap yang membuat ruangan terasa menciut. Warna-warna netral, earthy, atau natural memantulkan lebih banyak cahaya yang membuat ruangan jadi terasa lebih cerah.
Inilah yang membuat ilusi ruangan yang rasanya lebih luas dari ukuran fisiknya, padahal sebenarnya tidak. Memasang cermin besar di dinding juga bisa membantu untuk memaksimalkan ilusi optik yang membuat ruangan berpalet warna netral atau monokrom menjadi lebih luas.
4. Furnitur Multifungsi Guna Menghemat Atau Menambah Ruang
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Studi Baru Ungkap Pola Makan yang Bisa Menurunkan Berat Badan
-
Boiyen Lulusan Apa? Resmi Dinikahi Dosen Sekaligus Pengusaha Muda
-
Ramalan Zodiak 16 November 2025: Panduan Lengkap Asmara, Karier, & Keuangan
-
Terpopuler: Latar Belakang Suami Boiyen yang Mentereng, Bedak Padat Awet untuk Kondangan
-
Mengapa Fun Run Kini Jadi Senjata Ampuh Tanamkan Empati pada Generasi Muda?
-
7 Tips agar Cepat Tidur di Malam Hari, Terbukti Efektif
-
Ini 4 Zodiak Paling Beruntung Besok 16 November 2025, Berkah Datang Bertubi-tubi
-
Souvenir Nikahan Boiyen Diungkap Tamu, Isinya Cuma Satu dan Cantik Banget
-
Rahasia Kulit Kenyal dan Bercahaya: Perawatan Sehari-hari yang Harus Dicoba
-
Cek Ramalan Shio 16 November 2025, Siapa yang Paling Beruntung Besok?