Suara.com - Erina Gudono dan Kaesang Pangarep membagikan banyak foto dengan konsep beragam untuk pre wedding mereka. Mulai dari busana adat beberapa daerah, modern, hingga tampilan sporty mereka coba.
Salah satu foto pre wedding yang menarik perhatian adalah foto keduanya dengan latar mercusuar. Saat itu, Erina memakai gaun nude dan Kaesang menggunakan setelan jas berwarna senada.
Untuk sampai ke tempat indah itu, banyak hal yang dilalui mereka berdua. Wanita kelahiran 1996 itu juga menyebutkan bahwa mereka butuh perjuangan yang luar biasa untuk sampai di sana.
"Karena siap-siap jam 3 pagi subuh berangkat, jalan semua lagi ditutup, nyari puteran jauh banget. Sampai sana banyak lalat dan serangga, hujan deres pula jadi penuh berlumpur," jelas calon menantu Presiden Joko Widodo ini di akun Instagram @erinagudono.
Meski demikian, Erina mengatakan bahwa justru hal-hal tersebut lah yang membuat perjalanan jadi bermakna. "Terimakasih calon suamiku yang selalu excited support dan akomodatif, serta tim yang luar biasa semangat bikin suasana selalu bahagia," ungkap Erina.
Kaesang lalu mengomentari foto itu dan mengungkapkan apa yang terjadi sebelum perjalanan dimulai. "Jam 3 subuh berangkat dan aku baru bangun jam 2.55," kata Kaesang.
Menara mercusuar yang menjadi latar foto ini pun menjadi buah bibir di tengah warganet. Diduga kuat bahwa foto itu diambil di Menara Mercusuar yang berlokasi di Karangwuni, Kecamatan Wates, Kulon Progo.
"Mercusuar Karangwuni Wates. Jalan ditutup karena Jembatan Glagah ambles guys," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Bagus banget vibes fotonya. Keren," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Baca Juga: Kaesang Pangarep Menolak saat Diusulkan Jadi Ketum PSSI, Malah Digoda Warganet Begini
Di sana pemandangannya memang indah dan menakjubkan. Tak heran mercusuar yang gagah berdiri menjadi pemanis yang sempurna dalam foto pre-wedding tersebut.
Sementara itu, hingga Senin (5/12/2022), unggahan ini sudah disukai oleh lebih dari 27 ribu akun di Instagram.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau
-
Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
-
4 Sepatu Lari Hoka Selain Clifton yang Nyaman dan Responsif untuk Berbagai Kebutuhan
-
Kekayaan Tommy Soeharto dan Tata Cahyani, Kompak Nikahkan Darma Mangkuluhur
-
50 Kata Mutiara untuk Anak yang Menenangkan Hati dan Memotivasi
-
7 Conditioner di Indomaret untuk Rambut Kering dan Mengembang