Suara.com - Banyak cerita unik dan sisi lain dari sisa pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono, salah satunya viral sosok pasukan pengaman presiden alias Paspampres mirip Sehun EXO jadi perhatian netizen, siapakah dia?
Melihat fenomena ini, membuat Kaesang Pangarep membocorkan sosok tersebut berteman dengannya di Instagram. Netizen berhasil mencari tahu bahwa ia adalah Kapten Infanteri Mat Sony Misturi dengan nama akun @matsonymisturi.
"Halo mas @kaesangp dan @gibran_tweet tolong infonya mas paspampres yang di foto ini akun sosmednya yang mana mau silaturahmi," cuit @nintytwoloey.
"Ada di following IG saya. Coba cek," balas Kaesang.
Adapun Sony disebut mirip Sehun EXO, setelah parasnya terekspos saat sedang mengawal Presiden Jokowi dan keluarganya yang sedang pawai menggunakan kereta kencana untuk menyapa seluruh warga Solo, dalam prosesi pernikahan Kaesang dan Erina.
Di tengah potret yang nampak lelah, wajah Sony disebut netizen tetap tampan dengan balutan beskap Jawa, kain jarik dan blangkon Solo. Matanya juga sibuk mengawasi suasana sekitar, dengan sikap siaga melindungi keluarga nomor satu Indonesia itu.
Berikut ini potret dan fakta menarik Paspampres Sony Mitsuri mirip Sehun EXO yang berhasil dirangkum suara.com, Selasa (13/12/2022).
1. Bapak Dua Anak
Meski terlihat awet muda, faktanya Sony adalah ayah dari dua anak balita bernama Rania dan Nameera. Hal ini terlihat dari potretnya di instagram yang sering mengabadikan momennya bersama kedua buah hati.
Baca Juga: Kaesang Keramas 23 Kali Usai Menikah Dengan Erina, Ini pengakuannya
2. Menikah Pada 2018
Paspampres Sony sudah melabuhkan hatinya kepada perempuan bernama Mori pada 26 Oktober 2018. Sehingga Sony dan Mori sudah menikah selama 4 tahun. Hal ini terlihat dalam unggahan sang istri yang memperlihatkan Sony sedang melakukan ijab kabul dengan wali nikah Mori.
3. Hobi Berolahraga
Selain karena keharusan punya tubuh yang fit, Sony juga aktif melakukan olahraga, dari mulai berenang, bersepeda, hingga berlari hingga puluhan kilometer kerap ia lakoni. Ini jugalah yang jadi alasan tubuhnya tetap atletis.
4. Suka Traveling
Entah karena pekerjaan atau sengaja pergi berlibur, Paspampres Sony kerap mengunggah potretnya di berbagai negara. Hal ini terlihat dari potretnya yang menggunakan berbagai busana di luar negeri, dari mulai jas resmi hingga baju kasual seperti kaos.
Berita Terkait
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
Terkini
-
Rangkaian Skincare yang Bagus dan Murah untuk Guru Usia 40-an
-
5 Zodiak Paling Beruntung 24-30 November 2025, Intip Hari Hokimu!
-
Tiga Negara Jadi Destinasi Liburan Favorit Warga Indonesia di 2025, Jepang Masih Nomor Satu
-
Budaya Street Dance Mendunia, Jakarta Siap Jadi Panggung Besar Para Dancer Asia
-
5 Sepatu Lari Paling Nyaman untuk Kaki Lebar dan Badan Gemuk, Harga Terjangkau
-
5 Shio Paling Hoki 23 November, Mulai dari Karier, Keuangan, dan Asmara
-
Sensasi Healing di Ciawi, Hotel Bintang Lima Ini Tawarkan Ragam Aktivitas hingga Restoran Mewah
-
7 Liptint Lokal Top buat Kondangan, Anti Luntur saat Makan Prasmanan
-
Wamenbud Hadir di Bangkit Fest: Dorong Kolaborasi Lintas Sektor buat Angkat Optimisme Anak Muda
-
Saat 'Luka Bakar' Gambut Sumatra Selatan Coba Disembuhkan Lewat Solusi Alam