Suara.com - Bagi Anda pemilik sakit maag, tentu bukan suatu hal yang menyenangkan jika penyakit tersebut kambuh sewaktu-waktu. Nah, jika tidak ingin mengalami hal tersebut, Anda perlu menerapkan pola hidup sehat, salah satunya dengan menjauhi pantangan makanan bagi penderita asam lambung.
Dilansir dari laman Gastro Corsa dan Pacehospital berikut adalah daftar makanan dan minuman yang sebaiknya dihindari penderita asam lambung.
1. Makanan tinggi lemak dan gorengan
Makanan yang digoreng memiliki kandungan lemak tinggi. Saat dimakan secara berlebihan, ini akan membuat Anda mulas karena asam lemak yang naik seketika.
Sfingter esofagus atau cincin otot pada perbatasan kerongkongan dan lambung akan mengendur sehingga asam lambung akan naik kembali ke atas. Selain itu, makanan berminyak lebih sulit dicerna sehingga Anda mungkin akan merasa mulas.
2. Kafein
Siapa di sini yang suka mengonsumsi kopi secara berlebihan? Sayangnya, itu bukanlah hal yang baik dilakukan, terutama bagi penderita asam lambung tinggi.
Kopi, teh, dan minuman berenergi kebanyakan mengandung kafein yang dapat merangsang otak dan sistem saraf pusat untuk tetap waspada dan tidak mudah lelah.
Di sisi lain, minuman ini akan memperburuk refluks asam sehingga menyebabkan sakit asam lambung. Bagi beberapa orang, mengonsumsi kafein bahkan memicu kegelisahan, cemas, dan susah tidur.
Baca Juga: Go! Go! Curry Sajikan Rasa Kari Autentik dari Kanazawa Jepang, Bedanya Sama Restoran Lain Apa?
3. Cokelat
Makanan manis satu ini sayangnya termasuk salah satu yang harus dihindari oleh penderita asam lambung. Sebab coklat dapat menyebabkan lonjakan serotonin dan membuat sfingter esofagus kembali mengendur.
Selain itu, kebanyakan produk coklat mengandung kafein dan teobromin. Kedua senyawa tersebut akan semakin memperparah kondisi asam lambung Anda.
4. Minuman berkarbonasi
Soda merupakan salah satu jenis minuman berkarbonasi yang paling mudah ditemukan. Kandungan CO2 di dalam jenis minuman ini juga dapat memicu kenaikan jumlah asam lambung dalam tubuh Anda.
Oleh karena itu, kurangi minuman berkarbonasi seperti alkohol dan soda. Usahakan untuk menggantinya dengan minuman sehat seperti air putih.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
9 Rekomendasi Cushion untuk Kulit Sawo Matang, Hasil Flawless dan Tahan Lama
-
7 Sepatu Running Plat Carbon Terbaik, Lari Makin Kencang Modal Rp500 Ribuan
-
Viral! Ibu di Lampung Amuk Siswi yang Diduga Bully Anaknya yang Yatim, Tegaskan Tak Mau Memaafkan
-
7 Rekomendasi Outfit Pilates Hijab yang Nyaman dan Stylish, Harga Terjangkau
-
Gebrakan Fashion Indonesia: Purana dan Fuguku Pukau Panggung Internasional di Kuala Lumpur
-
4 Rekomendasi Face Wash Non SLS yang Aman untuk Kulit Sensitif
-
6 Rekomendasi Sepatu Lari Terbaik untuk Pace 6, Nyaman dan Cegah Risiko Cedera
-
Fosil Reptil Laut Berleher Panjang dari Zaman Purba Ditemukan di China
-
7 Pilihan Lip Tint Warna Natural untuk Remaja, Glow Up Alami Modal Rp15 Ribuan
-
5 Sunscreen Mengandung Ceramide untuk Melindungi Skin Barrier, Ramah Kulit Sensitif