Suara.com - Syahrini dikenal sebagai sosok selebriti yang hidup glamor. Tak jarang dirinya tampil menggunakan barang-barang mewah dengan harga selangit.
Salah satu contohnya seperti yang tampak dalam unggahan akun Instagram @hermes.selebriti. Dalam unggahan tersebut, Syaahrini tampak berpose sendirian dengan gaya busana yang cukup simpel.
Istri Reino Barack itu tampak memakai atasan abu-abu tua yang dipadukan dengan celana jeans. Hijab abu-abu muda dan kacamata hitam melengkapi penampilannya saat itu.
Penampilan pelantun 'Lagi Syantik' ini juga memakai boots hak tinggi sehingga tampil lebih modis. Namun bukan hanya itu saja yang mencuri perhatian publik.
Syahrini tampak memakai tas kecil dengan desain yang sedikit miring. Siapa sangka, tas unik itu punya harga yang fantastis.
Tas yang tersampir di bahunya itu merupakan salah satu koleksi dari rumah mode mewah asal Prancis, Hermes. Harganya pun tak tanggung-tanggung yakni USD72.500 atau sekitar Rp1,1 miliar.
Tas itu adalah Hermes Kelly Sellier en Desordre. Ini merupakan salah satu tas Hermes yang dibanderol dengan harga sangat mahal dibanding tas lain.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Yang katain palsu, eh di Mangga Dua belum ada Hermes terbaru. Ini baru rilis 1 sampai 2 bulan jadi otomatis asli. Dapatinnya sangat susah banget plus purchase ratusan juta kalau special bag ini. Yang ngatain sewa? Siapa ownernya? Dia aja di Jepang. Jangan terlalu membenci, mending cari uang yang banyak deh kalian. Nikmatin hidup," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Syahrini Unggah Foto Baru, Netizen Soroti Bagian Ini: Teliti Dong Editnya!
Warganet lain ikut berkomentar. "Modelnya miring tapi harganya nggak miring yaa," ujar warganet ini.
"Syahrini artis Indonesia pertama yang pakai model ini ya? Soalnya belum pernah lihat yang lain pakai sebelumnya. Mana harganya juga udah Rp1 miliar," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Senin (30/1/2023), unggahan ini sudah disukai oleh lebih dari 500 akun di Instagram.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Contoh Surat Undangan Isra Miraj 1447 H, Lengkap untuk Sekolah Masjid dan Warga
-
5 Cushion dengan Coverage Tinggi untuk Samarkan Flek Hitam Usia 45 Tahun
-
Siapa Kelly, Milo, Tom dan Zane di Broken Strings Aurelie Moeremans, Ada yang Kena Karma?
-
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
-
Rekam Jejak Kak Seto yang Ikut Terseret Isu Child Grooming Aurelie Moeremans
-
Kalahkan 24 Negara! Ini Deretan Inovasi Pelajar Indonesia yang Borong Medali Emas di Ajang Bergengsi
-
Apa Sunscreen Wardah untuk Flek Hitam? Ini 4 Pilihan Terbaik untuk Lindungi Wajah
-
Bingung Mulai Pidato Isra Miraj 2026? Cek 3 Contoh Teks Singkat untuk Acara RT atau Sekolah
-
Apa Krim Penghilang Flek Hitam di Apotek? Ini 5 Rekomendasi buat Kamu
-
Apa Pekerjaan Roby Tremonti? Diduga Ingin Sewa Buzzer Tapi Bayarnya Pakai 'Take and Give'