Suara.com - Dalam mempersiapkan pernikahan tentu banyak hal yang perlu disiapkan. Bukan hanya soal acara pernikahan, kesehatan pengantin juga perlu diperhatikan.
Hal itu terlebih saat pasangan yang hendak menikah berencana untuk segera mempunyai anak. Dokter Hasto Wardoyo, dokter kandungan yang juga menjabat sebagai kepala BKKBN, punya imbauan untuk para wanita yang hendak menikah dan memiliki anak.
Imbauan itu ia bagikan melalui akun Instagram dokterhasto. Dalam video itu, Dokter Hasto menyoroti fenomena wanita yang memiliki masalah anemia atau kekurangan sel darah merah sehat.
"Kondisi yang strategis ketika kita yang mau nikah ini dihadang dulu. Jangan dinikahkan kalau belum periksa Hb (hemoglobin)," ungkap Dokter Hasto dalam sebuah podcast.
Ia menyebutkan bahwa ibu yang memiliki anemia dapat berpotensi melahirkan anak stunting atau kurang gizi. Hal inilah yang membuat pengecekan hemoglobin atau protein zat besi yang terkandung dalam sel darah merah.
"Kritik saya orang nikah baru ini kan banyak perempuan-perempuan yang nikah baru ini anemia. Hampir riset kesehatan dasar itu melihat remaja putri di sana anemianya 36 persen. Sedangkan kalau perempuan anemia, hamil, anaknya stunting," jelas Dokter Hasto.
Pria berusia 58 tahun ini kemudian menyarankan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan sebelum menikah dan berencana memiliki anak. Pemeriksaan kesehatan itu meliputi pengecekan Hb, lingkar lengan atas, berat badan dan tinggi badan.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan terkait.
"Sangat bermanfaat untuk calon keluarga muda," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Terbongkar Alasan Raline Shah Tidak Buru-Buru Menikah, Ternyata Gara-Gara...
Warganet lain ikut berkomentar. "Cek analisa Hb, HBsAg, HIV, ini juga penting, karena banyak kasus kalau pasangannya tidak jujur atau memang tidak tahu, bisa menularkan penyakitnya ke pasangannya dan calon anaknya," ujar warganet ini.
Sementara itu, hingga Kamis (16/3/2023), unggahan ini sudah disukai oleh ratusan pengguna di Instagram.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
-
5 Acne Spot Treatment untuk Mengempeskan Jerawat dalam Semalam bagi Remaja
-
Rahasia Benteng Garuda: Nutrisi Ala Rizky Ridho untuk Performa Maksimal!
-
9 Rekomendasi Sunscreen yang Halal dan Wudhu Friendly, Cocok untuk Muslimah Aktif
-
Terpopuler: Jalan Terjal Calon Raja Keraton Solo Gusti Purbaya hingga Zodiak Paling Hoki
-
7 Rekomendasi Sepatu Lokal Sekelas New Balance Harga Rp100 Ribuan untuk Pelajar
-
5 Sepatu dengan Desain Klasik dan Timeless, Nyaman Maksimal untuk Jalan Kaki
-
5 Bentuk Kacamata yang Cocok untuk Wajah Bulat, Bikin Lebih Tirus dan Tegas
-
Cuma Rp25 Ribuan, 7 Pilihan Lipstik Purbasari untuk Usia 40 Tahun dengan Kulit Sawo Matang
-
Pure Paw Paw untuk Apa Saja? Lebih dari Sekadar Pelembap Bibir, Ini 7 Manfaat Ajaibnya