Suara.com - Memberi sesuatu kepada orang lain seolah punya daya 'magis' tertentu. Sebab, sering kali, perbuatan itu menimbulkan perasaan bahagia bagi si pemberi.
Dampak itu ternyata bukan tanpa sebab atau karena alasan 'magis', melainkan pengaruh dari hormon dalam tubuh.
"Di otak kita ada hormon happiness, salah satunya hormon oksitosin. Itu adalah hormon cinta dan kasih sayang. Jadi kalau kita memberikan itu pasti full of love. Ketika full of love, kita yang memberi itu teraktivasi hormon bahagia. Maka kita akan merasa perasaan enak, lega, padahal baru ngasih," jelas psikolog anak dan keluarga Irma Gustiana ditemui di Jakarta beberapa waktu lalu.
Perasaan lega itu pada akhirnya baik untuk kesehatan mental. Karena seseorang yang memberi akan sering merasa bahagia juga karena telah membantu orang lain. Itu sebabnya, kegiatan berbagi juga bisa jadi proses terapeutik.
"Sharing itu juga jadi terapeutik, ketika kita punya masalah, kegelisahan. Setelah memberi, zat aditif, bersyukur. Jadi sekecil apapun yang saya punya saya bagi ke orang lain dan ternyata dampaknya sangat luar biasa," tuturnya.
Dampak kesehatan mental juga bisa dirasakan oleh orang yang menerima. Irma menjelaskan, penerima bantuan bisa merasa lebih percaya diri setelah mendapat bantuam dari orang lain. Perasaan itu timbul karena si penerima merasa diperhatikan dan dianggap penting.
"alau seseorang merasa diperhatikan, dia self confidence-nya naik. Kalau itu sudah naik, harga dirinya juga bagus dan dia pasti nggak merasa sendiri. Pasti merasa 'oh ternyata ada orang lain yang memperhatikan'. Jadi dia jauh lebih bisa meningkatkan rasa bahagia," tuturnya.
Harapannya, pihak penerima bisa lebih termotivasi untuk melakukan apapun yang jadi tujuannya karena merasa ada orang lain yang masih peduli.
Baca Juga: Betrand Peto Bonceng Mesra Sarwendah di Malam Hari, Senyum Bahagia, Minta Jangan Goyang-Goyang!
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah
-
5 Warna Lipstik yang Harus Dihindari Kulit Sawo Matang, Bikin Wajah Makin Kusam!
-
7 Warna Lipstik yang Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Bikin Penampilan Makin Stand Out!