Suara.com - Nikita Willy menjadi salah satu selebriti yang kerap dipuji dengan cara parenting-nya. Ibu satu anak ini juga cukup aktif berbagi momen bersama sang anak, Issa Xander Djokosoetono.
Selalu terlihat menemani sang anak, apa jadinya saat Nikita Willy menitipkan Baby Issa kepada suami, Indra Priawan Djokosoetono? Ternyata, momen tersebut cukup membuat banyak warganet tertawa.
Melalui Instastory akun nikitawillyofficiall94, pesinetron 28 tahun itu berbagi video saat Indra Priawan mengasuh Baby Issa.
"Meminta suamiku mengawasi Izzy dan dia mengirimku ini," tulisnya dalam unggahan tersebut.
Indra Priawan terlihat menemani Baby Issa bermain perosotan. Bocah 11 bulan tersebut kemudian tampak berusaha meluncur sendiri di perosotan.
Namun, tanpa disangka Baby Issa cukup oleng ketika mulai turun dari perosotan. Posisi tubuhnya sempat miring kemudian telentang dan meluncur dengan cepat.
"Wehh," kata Indra Priawan sambil tetap merekam.
Kepala Baby Issa sempat sedikit terbentur namun karena di bagian bawah terdapat matras, maka dirinya tetap aman.
Setelah anaknya terbaring di atas matras, Indra Priawan pun tertawa. Baby Issa juga tak terlihat menangis setelah kejadian itu.
Baca Juga: Nikita Willy Buat Perhiasan Lafadz Allah, Warganet Malah Sebut Repot Harus Lepas Pasang: Kok Gitu?
Video itu kemudian dibagikan kembali di akun TikTok ceceandhrea. "Inilah yang terjadi kalau anak dijagain bapak," tulisnya dalam video itu.
Unggahan tersebut lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi unggahan ini.
"Weh doang, bukannya ditolongin," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Kesamaan Indra Priawan dengan bapak-bapak yang lain," ujar warganet ini.
"Baby Issa mau nangis itu, tapi nggak jadi gara-gara lihat bapaknya ketawa haha," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, hingga Jumat (31/3/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 5 juta kali.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
Terkini
-
Biodata dan Agama Edo Borne, Suami Hesti Purwadinata Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
-
5 Sepatu Lari Lokal Terbaik di 2026, Sensasi Jutaan Harga Ramah UMR
-
Moisturizer Apa yang Bikin Cerah? Ini 7 Pilihan Terbaik buat Wajah Kamu
-
Bikin Pembaca Kesal, Siapa Sosok Kelly di Buku Broken Strings Aurelie Moeremans?
-
7 Sandal Pijat Kesehatan untuk Orang Tua, Mulai Rp20 Ribuan Bisa Lancarkan Aliran Darah
-
Mahfud MD Jamin Lolos, Kenapa Stand Up Mens Rea Pandji Pragiwaksono Sulit Dijerat KUHP Baru?
-
4 Essence Lokal Mirip SK-II Versi Lebih Murah, Anti Aging Agar Kulit Halus dan Kencang
-
Siapa Nama Asli Roby Tremonti? Diduga Ganti Nama Demi Mirip dengan Gitaris Alter Bridge
-
Ini Deretan Sinetron Aurelie Moeremans, Awal Mula Bertemu Tokoh yang Disebut di Broken Strings?
-
Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans