Suara.com - Nikita Willy baru saja merilis koleksi terbaru bertajuk Mahabbah Collection pada brand aksesoris perhiasannya, Nikita Willy Gold pada 23 Maret 2023.
Koleksi edisi tersebut terdiri dari 4 variasi yang bisa dijumpai dalam bentuk cincin, gelang dan kalung perhiasan 17 karat.
Desain koleksi Mahabbah ini terinspirasi dari huruf Arab hijaiyah untuk memperingati bulan suci Ramadhan dengan mengingat kebesaran Allah, dan setiap variasi memiliki maknanya masing-masing.
- Allah, yang berarti Allah Maha Pembuka Rahmat
- Muhammad, sebagai utusan Allah
- Sa’idah, memiliki arti pemimpin dan kebahagiaan yang digunakan sebagai nama anak perempuan
- Ahlun, artinya mengacu kepada kehadiran keluarga sebagai berkah yang tidak tergantikan oleh Allah SWT.
Perhiasan dengan tingkat kemurnian 17 karat emas tersebut didominasi warna rosegold dan sedikit tambahan warna merah atau silver serta sentuhan berlian. Masing-masing perhiasan tersebut beratnya mulai dari 2,4 gram sampai 3,4 gram.
Kecantikan dan kemewahan perhiasan milik Nikita Willy yang baru dirilis tersebut rupanya menuai sorotan warganet.
Warganet pun memuji keindahan model dari beragamnya variasi perhiasan tersebut yang mengukir nama Allah dan Muhammad. Disamping itu, mereka pun saling mengingatkan untuk tidak membawanya ke kamar mandi mengingat lafadz tersebut adalah suci.
“Maya Allah, tapi antara senang liatnya sama takut juga. Takut kebawa ke kamar mandi,” tulis salah satu pengguna.
“Sekadar peringatan kasih sayang kita bersama, ketika memakai perhiasan ini jangan sesekali kita membawa ia masuk ke tempat-tempat kotor seperti toilet. Karena ia merupakan kalimat suci Allah,” ungkap pengguna lainnya.
Menggunakan aksesoris perhiasan tentunya bisa membantu meningkatkan penampilan dan kepercayaan diri seseorang, terutama wanita.
Beragamnya model dan jenis perhiasan tentunya membuat kita harus lebih selektif ketika akan membeli. Terutama yang memiliki kulit sensitif harus sangat teliti agar tak menimbulkan reaksi iritasi.
Berikut ini merupakan tips aman memilih perhiasan agar tak iritasi dilansir dari laman Fifth Bloom, (30/3/2023).
Hindari Produk yang Mengandung Nikel Tinggi
Produk yang mengandung nikel tinggi umumnya mudah dijumpai pada perhiasan imitasi lantaran bahan bakunya yang murah. Kandungan nikel yang tinggi ini bisa memicu reaksi alergi dan iritasi. Terlebih jika terdapat banyak gesekan dengan kulit dan area yang memproduksi keringat berlebih bisa meningkatkan risiko iritasi.
Pilih Produk Perhiasan dengan Campuran Palladium
Sebagai salah satu alternatif ketika akan membeli perhiasan dengan harga yang relatif miring, Anda bisa dengan memilih perhiasan dengan campuran palladium karena lebih aman dibandingkan perhiasan imitasi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
6 Shio Paling Beruntung pada 11 Januari 2026, Akhir Pekan Kebanjiran Rezeki
-
6 Merk Kaos Lokal Selevel Adidas-Uniqlo, Bahan Nyaman Rp 50 Ribuan Keren Buat Nongkrong
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis
-
5 Parfum Murah Pria Tahan Lama Mirip Bleu de Chanel, Mulai Rp200 Ribuan