Suara.com - Seorang penyanyi sekaligus pebisnis Malaysia, Dato Seri Vida, tengah ramai diperbincangkan publik. Hal ini lantaran busana tak biasa yang ia kenakan untuk jalan-jalan.
Akun TikTok quputehtomatohq berbagi video tentang Seri Vida yang memakai mukena bling-bling dan super lebar. "Mau bertemu Allah harus cantik-cantik dan berwangi-wangian," tulis warganet tersebut.
Dalam video berdurasi 22 detik itu, Dato Seri Vida tampak menggunakan mukena silver yang tampak berkilau di bawah cahaya.
Ia turun dari mobil sambil mengangkat mukena tersebut. Ketika berjalan, bagian bawah mukena pun terseret di jalan raya.
Mukena yang sangat panjang itu tampak membuatnya sedikit kesulitan dalam berjalan. Setelah itu, Datu Seri Vida masuk ke dalam masjid.
Ketika naik dan turun tangga masjid, penyanyi 51 tahun itu juga tetap mengangkat tinggi-tinggi mukena agar tak jatuh. Tak heran, aksinya ini menjadi sorotan warganet.
Beragam komentar kemudian memenuhi unggahan tersebut. Banyak yang tak habis pikir dengan aksi Dato Seri Vida masuk ke masjid dengan mukena super panjang yang diseret di jalan.
"Lebih mengacu ke tabarruj bukan sih? Maaf kalau salah," komentar seorang warganet.
Warganet lain ikut berkomentar. "Tapi Allah tidak menyukai sesuatu yang berlebihan. Semoga kita bisa selalu jadi umatnya yang beriman. Aamiin," ujar warganet ini.
Baca Juga: 3 Bahan Alami untuk Mencuci Mukena Putih agar Bebas Kusam, Auto Kinclong!
"Kotor semua takut di jalan ada najis atau sesuatu," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Dato Seri Vida sebelumnya juga pernah menggunakan mukena bling bling jumbo itu di karpet merah ajang penghargaan. Saat itu ia mendapat banyak kritikan karena dinilai melecehkan agama.
Sementara itu, hingga Jumat (31/3/2023), unggahan ini sudah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali di TikTok.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Contoh Surat Undangan Isra Miraj 1447 H, Lengkap untuk Sekolah Masjid dan Warga
-
5 Cushion dengan Coverage Tinggi untuk Samarkan Flek Hitam Usia 45 Tahun
-
Siapa Kelly, Milo, Tom dan Zane di Broken Strings Aurelie Moeremans, Ada yang Kena Karma?
-
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
-
Rekam Jejak Kak Seto yang Ikut Terseret Isu Child Grooming Aurelie Moeremans
-
Kalahkan 24 Negara! Ini Deretan Inovasi Pelajar Indonesia yang Borong Medali Emas di Ajang Bergengsi
-
Apa Sunscreen Wardah untuk Flek Hitam? Ini 4 Pilihan Terbaik untuk Lindungi Wajah
-
Bingung Mulai Pidato Isra Miraj 2026? Cek 3 Contoh Teks Singkat untuk Acara RT atau Sekolah
-
Apa Krim Penghilang Flek Hitam di Apotek? Ini 5 Rekomendasi buat Kamu
-
Apa Pekerjaan Roby Tremonti? Diduga Ingin Sewa Buzzer Tapi Bayarnya Pakai 'Take and Give'