Suara.com - Musisi Virgoun rupanya telah berkali-kali berselingkuh dari istrinya Inara Rusli. Kabar tersebut dibongkor sendiri oleh Inara lewat media sosialnya.
Dalam unggahan tersebut salah satunya terdapat surat pernyataan yang ditulis oleh Virgoun saat kepergok selingkuh pada 27 September 2021 silam.
Di atas materai, Virgoun berjanji jika kembali selingkuh, dirinya bersedia dijatuhi hukuman sesuai hukum Islam dan hukum positif di Indonesia.
“Saya siap untuk diproses secara hukum Islam sesuai dengan surat An Nur ayat 2 dan juga diproses sesuai hukum Indonesia sesuai dengan pasal 284 tentang perzinahan,” tulis Virgoun dalam surat tersebut dikutip dari InstaStory @mommy_starla pada Selasa (25/4/2023).
Selain itu, penyanyi bertato ini mengaku akan menceraikan istrinya dan memberi nafkah sebesar 40 juta per bulannya, bahkan memberi hak asuh ketiga anaknya pada sang istri.
Meski sudah berjanji di atas kertas, kenapa sih seseorang sulit berubah demi orang lain?
Menurut akademisi Universitas Islam Negeri Alauddin, Makassar, prof. Abd. Rasyid Masri, salah satu faktor sulitnya seseorang berubah karena dalam dirinya telah tertanam pemikiran kuat apa yang dia yakini, meskipun itu belum tentu benar.
Manusia yang sulit berubah karena faktor pola pikir, sikap mental, dan karakter seseorang yang banyak di pengaruhi tradisi atau kebiasaan yang di bangun dari lingkungannya di masa kecil.
"Atau karena sudah terbiasa di zona nyaman sekalipun itu kebiasaan buruk, sementara keluar dari kebiasaan itu artinya dia harus keluar dari kenyamanan, sehingga butuh proses, maka nasehat yang terbaik adalah nasehat dari dalam diri sendiri," kata Prof. Rasyid dikutip dari situs UIN Alauddin, Makassar.
Baca Juga: Dituding Selingkuh dengan Virgoun, Tenri Ternyata Punya 3 Pacar? Komentar Inara Rusli Pedas
Itu sebabnya, katanya, sulit untuk menuntut orang lain cepat berubah. Setiap orang butuh proses dan perjuagan untuk berubah melawan diri sendiri.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Sekadar Cake, Clairmont Kini Jual Cookies Lembut hingga Jamu di Showroom Terbaru Bintaro
-
Ini 6 Shio Paling Hoki pada 15 Januari 2026, Cek Keberuntunganmu Besok!
-
Memoar Broken Strings Karya Aurelie Moeremans Viral, Apa Bedanya dengan Biografi?
-
Bekas Cat Rambut Sulit Hilang? 3 Trik Ampuh Basmi Noda Hitam di Tangan
-
10 Ucapan Isra Miraj 2026 dalam Bahasa Arab, Lengkap dengan Artinya
-
7 Sepatu Gym Wanita Lokal, Harga Murah di Bawah Rp500 Ribu, Kualitas Juara
-
Bisa Bikin Rezeki Seret? Jangan Simpan 3 Barang Ini di Dapur Menurut Feng Shui
-
45 Kartu Ucapan Isra Miraj 2026 Untuk Bos, Sopan, Profesional dan Berkesan
-
9 Susu untuk Tulang Kuat Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Tetap Aktif dan Sehat
-
5 Rekomendasi Peeling Gel untuk Memudarkan Flek Hitam di Usia 40-an, Wajah Glowing Bebas Noda