Suara.com - Sepasang kakek dan nenek kedapatan berjalan kaki menyusuri jalan tol oleh petugas polisi setempat. Diketahui keduanya tersesat dan tidak memiliki ongkos untuk pulang ke rumah.
Kedua lansia ini terlihat sedang berjalan kaki menyusuri jalur tol Cisumdawu tepatnya di garis tepi jalur kanan. Polisi setempat yang melihat sepasang kakek nenek lanjut usia itu pun segera menghampiri keduanya.
“Pak mau kemana? Jalannya lewat sini, gak bisa jalan ke arah sana (tol). Kalau ke sini enggak akan ada angkot,” ujar salah satu petugas polisi menggunakan bahasa Sunda pada lansia tersebut, dikutip pada Kamis (27/4/2023).
Sepasang lansia ini pun berterimakasih karena sudah dibantu untuk diarahkan ke jalan yang seharusnya.
Ternyata keduanya baru pulang setelah menengok anak cucunya di Jatihurip, Sumedang Utara. Mereka hendak pulang ke rumahnya yang berada di Cisugan, Rancakalong, Sumedang dengan berjalan kaki lantaran tidak memiliki bekal untuk ongkos menggunakan angkutan umum.
Setidaknya jarak tempuh dari Jatihurip ke Cisugan kurang lebih sepanjang 17 kilometer, dengan waktu tempuh sekiar 35 menit jika menggunakan kendaraan roda empat.
Berdasarkan unggahan dari akun TikTok @polressumedang, sang nenek tersebut menuturkan kepada petugas polisi kalau keduanya merindukan anak cucunya.
Sehingga di momen lebaran kemarin, keduanya memaksakan diri untuk mengunjungi anak dan cucunya meski bekal yang dimiliki tidak memadai.
Anggota polisi yang bertugas pun mengajak keduanya untuk beristirahat terlebih dulu di Pos Terpadu Polres Sumedang. Kemudian, sepasang lansia ini pun dibantu petugas setempat dengan mengantarkan keduanya ke tempat pemberhentian angkutan umum untuk menuju Rancakalong.
Setelah ditelusuri lebih lanjut, rupanya sepasang lansia ini sudah mengalami penurunan daya ingat. Sejatinya, pihak keluarga sudah mengunjungi keduanya di hari lebaran.
Namun tanpa terduga setelah beberapa hari kemudian, keduanya justru memutuskan untuk berangkat ke Jatihurip untuk menengok anak dan cucunya.
Kini keduanya pun sudah kembali berkumpul dengan anggota keluarga yang lain.
Warganet pun beramai-ramai mengucapkan terimakasih pada petugas polisi setempat yang sudah berbaik hati membantu dan mengayomi sepasang lansia tersebut.
“Ya Allah nenek cisugan mah di atas saya kampungnya, terimakasih bapak polisi @polressumedang,” tulis salah satu pengguna.
“Nuhun pisan pak polisi,” sahut yang lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Condovilla, Pilihan Hunian Baru Anak Kota yang Nyaman dan Punya Nilai Lebih
-
5 Rekomendasi Sepatu dengan Bantalan Empuk, Cocok untuk Lansia Nyeri Lutut
-
Lansia Cocoknya Pakai Sepatu Apa? Cek Rekomendasi yang Empuk Anti Nyeri Sendi
-
5 Bedak Padat Mengandung SPF, Lindungi Wajah dari Bahaya Fatal Sinar UV
-
CPNS 2026 Dibuka Kapan? Simak Informasi Terkini dan Prediksi Jadwalnya.
-
5 Salep Pereda Nyeri Sendi di Apotek, Cocok untuk Lansia yang Sering Sakit Lutut
-
5 Rekomendasi Panci Presto Anti Lengket dan Hemat Gas, Harga Terjangkau
-
5 Bedak Translucent yang Bagus dan Murah untuk Mengunci Makeup dengan Sempurna
-
Urutan Skincare Pagi dan Malam untuk Flek Hitam Usia 50-an, Harga Murah Meriah
-
5 Sepatu Gunung Lokal yang Lebih Murah dari Salomon, Kualitas Tak Kalah Premium