Suara.com - Prilly Latuconsina menjadi salah satu selebriti yang kerap mencuri atensi. Ia sering kali membagikan potret dirinya yang menawan di media sosial.
Salah satu contohnya seperti yang tampak dalam unggahan akun Instagram prillylatuconsina96. Dalam potret itu, ia mengabadikan momen ketika berkunjung ke Labuan Bajo.
Prilly Latuconsina tampak memukai memakai sport bra warna biru tua yang senada dengan celana pendeknya. Ia juga memakai jaket pink sebagai outer sehingga tampil lebih modis.
Bintang 'Ganteng Ganteng Serigala' ini juga memilih sepatu olahraga agar lebih nyaman selama mendaki perbukitan. Rambut hitamnya juga diikat ke belakang.
Latar bukit dan danau biru di belakangnya tampak sangat menakjubkan. Prilly Latuconsina tampak tersenyum lebar sambil mengagumi keindahan alam di tanah air.
"Heaven on earth! Indonesiaku," tulis Prilly Latuconsina dalam caption foto pemandangan indah bak surga di dunia itu.
Dalam unggahan itu, Prilly juga berbagi foto bersama Reza Rahardian, lawan mainnya di serial 'My Lecturer My Husband'. Keduanya tampak sangat akrab dalam foto tersebut.
Unggahan ini lantas menarik banyak perhatian warganet. Beragam komentar memenuhi potret itu.
"Cantik, pintar, artis, pengusaha terus apa lagi? Paket komplit banget," komentar seorang warganet.
Baca Juga: Nagita Slavina Ungkap Rahasia Pernikahannya Awet dengan Raffi Ahmad: Jangan Cari Penyakit
Warganet lain ikut berkomentar dan menyebut Prilly Latuconsina mirip seperti Nagita Slavina. "Nagita Slavina sebelum menikah," ujar warganet ini dan mendapat lebih dari seribu likes.
"Selalu suka kalau lihat Prilly tanpa makeup. Cantiknya pol natural," tulis warganet lainnya di kolom komentar.
Sementara itu, kurang dari 24 jam setelah diunggah, foto ini sudah disukai oleh lebih dari 1,1 juta pengguna Instagram.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Urutan Hair Care untuk Menghilangkan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik
-
Desa Snack: Saat Cerita Desa Menjadi Kekuatan Komunitas Online
-
Kapan Batas Akhir Bayar Utang Puasa Ramadan 2025, Simak Jadwalnya untuk Umat Muslim!
-
5 Salep Apotek untuk Pudarkan Keloid, Cocok untuk Bekas Luka Pascaoperasi
-
3 Lipstik Viva Mulai Rp18 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Bikin Wajah Tampak Awet Muda
-
3 Rekomendasi Susu Khusus untuk Pasien Kanker, Harga di Bawah Rp100 Ribu
-
4 Sabun Cuci Muka untuk Membantu Mengencangkan Kulit Usia 40 Tahun ke Atas
-
Mengenal Susu Peptibren untuk Pasien Stroke, Lengkap dengan Cara Penyajian yang Benar
-
7 Rekomendasi Sampo Non SLS di Alfamart agar Rambut Halus Berkilau