Suara.com - Melaney Ricardo mencuri perhatian publik lantaran penampilannya yang kian tampak menawan. Belakangan ini, body goals presenter kondang tersebut membuatnya panen pujian.
Beberapa waktu lalu, Melaney Ricardo mengungkapkan perjuangannya yang harus menjalani operasi angkat rahim. Dengan segala upaya dan dukungan dari orang-orang tersayang, kondisi Melaney terus membaik dan menjadi semakin sehat dari hari ke hari.
Penampilan Melaney Ricardo juga dinilai semakin manis. Bentuk tubuh yang ramping dan ideal pun menuai decak kagum.
Belum lama ini, Melaney Ricardo mengunggah video yang bikin orang-orang salah fokus dengan body goals miliknya.
Lewat akun Instagram melaney_ricardo, Melaney membagikan konetan soal momen menyenangkan kala dirinya bisa kembali tampil seksi mengenakan rok pendek.
"POV setelah sebulan akhirnya bisa pakai rok sepan lagi siang-siang," tulis Melaney Ricardo pada video unggahannya.
"Rok sepan is back," imbuhnya pada caption unggahan terkait.
Pada video yang dibagikan, Melaney Ricardo tampak berbusana ala earth tone. Dia memadukan kaus ketat lengan pendek dengan rok span yang panjangnya di atas lutut. Dia juga mengenakan sandal dengan warna senada.
Rambut panjang Melaney terlihat dikepang satu, membuat gayanya tampak lebih fresh. Jangan abaikan juga makeup natural flawless yang membikin ibu dua anak ini kian memesona.
Hingga Sabtu (6/5/2023), video unggahan Melaney Ricardo itu telah ditonton sebanyak lebih dari 792 ribu kali di Instagram serta mendapat 17,5 ribu likes dan ratusan komentar.
Namun, bukannya membahas curhatan kocak yang disampaikan Melaney lewat video singkat itu, ternyata tak sedikit warganet yang malah salah fokus. Mereka memuji penampilan sang artis yang begitu ramping dan semakin cantik.
"Langsing banget, jadi kayak anak gadis," puji seorang warganet di kolom komentar.
"Kak Mel kenapa makin hot mommy banget, sih? Suka," komentar warganet lain.
"Sumpah, iri banget bisa langsing sama oke Kak Mel bodinya. Kasih tips, dong," komentar warganet lainnya.
Ada juga warganet yang memberikan pujian dengan menyebut Melaney Ricardo mirip seleb idola mereka.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Terpopuler: Shio yang Beruntung di Pekan Terakhir Januari, Harga Tiket Kereta Lebaran 2026
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari