Suara.com - Penyanyi Rizky Febian dan Mahalini Raharja resmi bertunangan pada Minggu (7/5/2023). Pasangan ini sering kali mencuri perhatian lantaran menjalin hubungan beda agama.
Seperti diketahui, Rizky Febian adalah seorang muslim, sedangkan Mahalini adalah pemeluk agama Hindu. Kendati demikian, keduanya tetap memadu kasih hingga mantap menjalin hubungan yang lebih serius.
Momen pertunangan dua penyanyi berbakat ini lantas menjadi sorotan warganet. Pasalnya mereka sukses tampil menawan dalam acara tersebut.
Suara.com telah merangkum 5 potret pertunangan Rizky Febian dan Mahalini Raharja. Yuk kita intip!
1. Pamer cincin dengan latar belakang bunga putih
Penyanyi jebolan Indonesian Idol itu tampak tersenyum lebar sambil menunjukkan cincin di jari manisnya. Keduanya tampak kompak memakai busana berwarna hijau gelap.
Mahalini memakai kebaya panjang sedangkan Rizky Febian menggunakan kemeja batik. Rangkaian bunga putih membuat suasana tampak indah sekaligus mewah.
2. Rizky Febian pakaikan kalung di leher Mahalini
Pelantun 'Kesempurnaan Cinta' ini tampak fokus memakaikan kalung di leher Mahalini. Terlihat Mahalini memakai aksesoris kepala khas Bali dan tampak bahagia di momen itu.
Baca Juga: Mahalini Bertunangan dengan Rizky Febian Meski Beda Agama, Ini Pesan Sang Kakak
3. Dihadiri peserta Indonesian Idol
Dalam potret yang dibagikan terlihat para peserta Indonesian Idol seperti Ziva Magnolya, Kezya Levronka, Tiara Andini, Novia Bachmid dan lainnya turut hadir. Mereka kompak memakai busana warna putih dan ikut senang merayakan momen pertunangan itu.
4. Pose romantis dengan hidung saling menempel
Keduanya juga sempat berpose romantis dalam sebuah foto. Rizky Febian dan Mahalini sama-sama memejamkan mata dengan hidung saling menempel. Keduanya tersenyum tipis dan Mahalini menempelkan jemarinya di pipi sang kekasih.
5. Rossa turut hadir dalam acara ini
Penyanyi senior Rossa juga turut menjadi tamu dalam acara pertunangan tersebut. Ia tampil memukau dengan gaun putih dan tas mungil berwarna merah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
7 Shampoo Pewarna Rambut untuk Menghitamkan Uban, Praktis Tersedia di Indomaret
-
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
-
Kenapa Pelaku Child Grooming Sering Denial? Psikolog Anak Ungkap 10 Pola Pikir Ini
-
Kak Seto Lulusan Apa? Profil Psikolog Anak yang Ramai Dikaitkan dengan Kasus Aurelie
-
Jika Sudah Memakai Moisturizer, Apa Harus Pakai Day Cream?
-
5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
-
5 Sampo Herbal untuk Menebalkan Rambut Tipis Tanpa Transplantasi
-
5 Contoh Teks MC Acara Isra Miraj 2026 yang Mudah Dipahami dan Dipraktikkan
-
5 Lipstik Satin Lokal yang Cocok untuk Cool Undertone, Bikin Wajah Lebih Cerah
-
Tips Memilih Sepatu Jalan Nyaman untuk Orang Tua, Ini 5 Rekomendasi yang Gak Bikin Pegal