Suara.com - Traveling menjadi kegiatan favorit banyak orang untuk melepas penat dari kehidupan sehari-hari yang sibuk dan super padat. Saat traveling, kita tentu memerlukan berbagai perlengkapan untuk menunjang kegiatan satu ini.
Salah satunya adalah kebutuhan tas dan aksesorisnya. Untuk memberikan pilihan berkualitas akan perlengkapan traveling, Herschel Supply & Co, merek produk tas asal Kanada kini resmi membuka toko pertamanya di Jakarta.
Bertempat di lt. UG Gandaria City, Jakarta Selatan, outlet Herschel ini hadir dengan luas 38 meter persegi. Ini merupakan toko pertama di Asia Tenggara yang memakai konsep dan desain toko terbaru yang langsung dari Heschel Supply resmi dari pusatnya di Vancouver, Kanada.
Keunikan store pertama di Jakarta ini adalah terkait motonya yang mengutamakan "What is #WellTravelled?", dimana merek tersebut ingin mendefinisikan seperti apa rasanya berpetualang dengan produk dari Herschel Supply.
Pasalnya setiap koleksi tas yang diproduksi Herschel selalu memberikan kualitas terbaik, pilihan tas dan aksesori dengan desain menarik serta mengutamakan fungsionalitas.
Satu hal menarik yang ada di outlet ini juga terkait koleksinya yang mengutamakan produk tas atau aksesori terbaru dan cukup lengkap mulai dari koleksi pria, wanita hingga anak-anak.
"Di sini akan tersedia ratusan item, tapi yang paling diutamakan adalah soal koleksi terbarunya yang paling lengkap " kata Regina Patricia, brand manager Herschel Indonesia dalam siaran pers yang Suara.com terima belum lama ini.
Herschel sendiri berdiri sejak tahun 2009 oleh Jamie dan Lyndon Cormack bersaudara, yang menggunakan nama Herschel yang merupakan nama kota tempat mereka tumbuh selama 3 generasi.
Kini berbasis di Vancouver, Kanada, Herschel dikenal sebagai produk yang tahan lama dan memperhatikan detail.
Baca Juga: Bunga Zainal Pernah Sembunyikan Barang Ratusan Juta Ini dari Suami, Akhirnya Ketahuan Juga
Ada promo menarik menyambut toko pertama ini selama event berlangsung yaitu dapat menikmati diskon sebesar 20% dan hadiah open roundtrip tiket pesawat untuk high spender atau dengan struk terbesar selama event tersebut berlangsung.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan
-
5 Sepatu Running Lokal Kembaran Reebok Ori, Brand Dalam Negeri Kualitas Dunia
-
5 Shio Paling Beruntung di Januari 2026: Siap-siap Sambut Rezeki dan Karier Melejit!
-
Ramalan Lengkap Shio Kuda di 2026: Karakter, Angka Keberuntungan, Pasangan, dan Karier
-
Apakah Tanggal 2 Januari 2026 Libur Cuti? Ini Penjelasannya
-
5 Moisturizer yang Tidak Bikin Jerawatan, Alternatif untuk Kulit Berminyak dan Sensitif
-
5 Rekomendasi CushionTransferproof agar Makeup Tidak Luntur Saat Aktif
-
5 Parfum Pria Aroma Maskulin dengan Harga Terjangkau, Mulai Rp60 Ribuan Saja