Suara.com - Kemajuan digital memudahkan masyarakat mencari penghasilan tambahan, salah satunya jadi reseller di e-commerce atau situs jualan online. Lantas, gimana ya tips dan cara sukses jualan online?
Co-Founder dan CEO starrup social commerce Evermos, Ghufron Mustaqim mengatakan mengetahui trik jualan online harus dikuasai para pengusaha lokal atau Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Tujuannya agar brand lokal mampu bersaing dengan brand luar negeri yang lebih dulu terkenal.
"Untuk menghadapi perusahaan-perusahaan yang lebih besar dan matang adalah dengan membuat program kelas reseller untuk meningkatkan daya saing," ungkap Ghufron melalui keterangan yang diterima suara.com, Sabtu (20/5/2023).
Berikut ini tips jualan online untuk reseller, berdasarkan pelatihan reseller beberapa waktu lalu.
1. Konsisten Berjualan dan Kenali Target
Tips ini diterapkan ibu rumah tangga Ani Mutmainnah yang berjualan di situs belanja online hingga berhasil capai target omset Rp 240 juta. Menurut Ani, sebelum berjualan harus lebih dulu mengetahui target atau kepada siapa menjual produknya.
Setelah tahu targetnya, semangat tidak pernah menyerah ini diterapkan dengan terus konsisten berjualan, dan setelahnya Ani berusaha berikan pelayanan terbaik kepada customernya.
Berkat trik ini Ani mendapat hadiah umroh gratis dari situs penjualan karena berhasil mencapai target.
2. Manfaatkan Jam Pulang Kerja
Baca Juga: 1000 Desa Akan Diberdayakan BRI Melalui Program Desa BRILian 2023
Cara ini diterapkan mantan konsultan reseller Galih Dwi Atmojo yang sadar betul ada jam tertentu orang selesai bekerja dan lebih rileks. Saat itulah memaksimalkan waktunya untuk promosi produk yang akan dijualnya dari situs belanja online.
"Kita selanjutnya yakni kedua paham spesifikasi dan keunggulan produk yang akan dijual membuat interaksi dengan konsumen efisien. Ketiga, mulai jual produk ke orang terdekat, dengan ini produk akan terjual sesuai karakter dan kebutuhan konsumen," tegas Galih.
Dari kegigihannya ini Galih berhasil meraih omset hingga Rp 1 miliar, dan menukarkan poin penjualannya dengan motor NMAX.
3. Berjualan Status dan Group WhatsApp
Konsep berjualan di media sosial yaitu menjangkau sebanyak-banyaknya calon konsumen, salah satunya bisa berjualan lewat aplikasi chatting WhatsApp yang belakangan ada fitus status dan Group.
Ahmad Syukron dan Istrinya hanya bisa menjangkau 400 orang setiap tahunnya, tapi strategi ini dijalankan terus menerus selama setahun. Ini karena keduanya berusaha terus upgrade kompetensi diri, jauhkan diri dari gengsi, jalin silaturahmi sebanyak-banyaknya, kenali watak pembeli, dan rencanakan strategi yang pas.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
5 Kulkas 2 Pintu yang Awet dan Hemat Listrik, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Asam Urat Kumat Bikin Nyeri Sendi, Coba Resep Ramuan Daun Kumis Kucing Ini
-
5 Face Wash Mengandung Salicylic Acid, Hempaskan Kulit Berjerawat Membandel
-
2 Cara Merebus Daun Bidara untuk Turunkan Kadar Kolesterol Jahat
-
Shampo Kuda untuk Manusia, Benarkah Aman? Diklaim Ampuh Memanjangkan Rambut
-
Air Fryer Vs Microwave Mana yang Lebih Hemat Listrik? Cek 5 Rekomendasi Watt Rendah
-
4 Fakta Buba Tea Bali yang Viral Jual Matcha Infus, Harga Mulai Rp190 Ribu
-
5 Pilihan Teh Herbal yang Ampuh Turunkan Kadar Kolesterol, Mulai dari Rp20 Ribuan
-
Inspirasi Kado Nikah 2026: Rekomendasi Hadiah Unik yang Berkesan
-
Gonta-ganti Sunscreen, Apakah Berbahaya? Simak Penjelasan Dokter Spesialis Kulit