Suara.com - Lift di rumah baru Nagita Slavina dan Raffi Ahmad menjadi sorotan, karena dinilai bisa membahayakan Rayyanza Malik Ahmad atau anak-anak jika naik tanpa pengawasan. Hal ini terekam dalam sebuah video TikTok yang pertama kali diunggah akun @silvianh.19.
Dalam tayangan tersebut, Rayyanza atau yang akrab disapa Cipung ini tampak menggunakan lift ke lantai atas bersama seorang wanita yang merekamnya. Saat itu, adik Rafathar ini tampak menunjuk ke arah bawah, di mana jarinya hampir menyentuh celah lift yang sedang naik.
Namun, wanita yang menggandeng Rayyanza Cipung tampak tidak sigap untuk menjaganya. Ia malah sibuk merekam sehingga banyak warganet yang merasa khawatir, bagaimana jika jati atau tangan bayi berusia 1,5 tahun itu masuk dan terjepit ke sela lift yang sedang bergerak.
Lift di rumah Raffi dan Nagita memang tidak seperti lift lainnya, karena hanya lantainya yang bisa naik dan turun. Sementara dindingnya hanya satu lapisan, yang langsung menghadap keluar.
Tentu saja, banyak orang yang mengingatkan, karena mereka merasa sayang dengan Rayyanza Cipung. Salah satunya terlihat pada postingan akun Twitter @convomf. Di mana warganet tersebut merasa ngeri dengan desain lift rumag Raffi dan Nagita.
"Awal liat raffi gigi bikin lift modelan gt udh agak takut ngebayanginnya karna gabisa nyender/nyentuh dinding. trus liat ini cipung naik lift ga di gendong tangannya nyentuh dinding bahkan nyaris masuk sela2 lantai gtu ya Allah serem bgt :(( tpi malah di biarin di videoin," kata akun tersebut seperti yang Suara.com kutip, Senin (29/5/2023).
"Udah ngeliat videonya dan memang ngeri banget jari mungil Cipung masuk ke celah-celah lantai lift itu. Siapapun yang punya akses ke RANS Family, bilangin baiknya Cipung digendong aja kalo naik lift itu," tambah @ekgixxxxx.
"Sekelas rans lho nder, aneh bgt ga safety. Kalau rans demen viral yg aneh2 kayanya iya, tp ini kagak anj," ucap @qianxxxxx.
"Sama nder aku juga ngilu liatnya takut tangan cipung kejepit. Kacanya itu cuman bagian luar, terus liftnya itu modelan yg lantainya aja yg gerak. Jadi gk ada kaca didalamnya," tulis @wantxxxxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga
-
5 Water Heater Low Watt Harga Rp1 Jutaan, Cocok untuk Keluarga Minimalis
-
5 Cushion Anti Keringat untuk Pekerja Kantoran, Makeup Tetap Fresh dan Tak Luntur
-
Rekam Jejak Roby Tremonti, Aktor yang Terseret Isu Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Daftar Wilayah DIY yang Berpotensi Diguyur Hujan Petir hingga Pukul 15.00 WIB Hari Ini
-
5 Hair Tonic untuk Menumbuhkan Rambut, Ampuh Atasi Kerontokan dan Kebotakan
-
4 Sepatu Sneakers Wanita Mulai Rp100 Ribuan, Empuk dan Anti Lecet Dipakai Jalan
-
Kenapa Korban Grooming Seperti Aurelie Moeremans Cenderung Diam? Waspadai Ciri-cirinya!
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Alasan Aurelie Moeremans Terbitkan Buku Broken Strings secara Gratis