Suara.com - Berkunjung ke Taman Safari jadi impian banyak anak. Pada Juni 2023 ini, Taman Safari Bogor kabarnya memberikan berbagai promo. Informasi mengenai tiket promo libur sekolah 2023 Taman Safari Bogor dapat Anda cermati di sini.
Program yang digunakan adalah Early Bird Promo Spesial Libur Sekolah. Dengan promo ini, harga tiket masuk yang dipatok akan menjadi lebih ekonomis. Jadi, semakin banyak orang yang bisa Anda ajak mengunjungi kebun binatang ini.
Promo Libur Sekolah Taman Safari Bogor
Mengacu pada situs resminya, harga tiket promo libur sekolah 2023 tersebut dijual pada angka Rp230.000 per orang. Ini lebih murah dari harga normal yang mencapai Rp255.000 per orangnya. Setidaknya terdapat potongan hingga Rp25.000 untuk satu tiket.
Promo ini sendiri dapat dimanfaatkan oleh publik secara luas dengan melakukan pemesanan terlebih dahulu. Periode pemesanan dibuka sejak tanggal 7 Juni 2023 hingga tanggal 15 Juni 2023.
Tiket yang sudah dipesan bisa digunakan berkunjung ke Taman Safari Bogor mulai 24 Juni 2023 hingga 16 Juli 2023, tepat saat momen libur anak sekolah 2023 pada pergantian semester.
Selain tiket ini, Taman Safari juga telah mempersiapkan Safari Malam spesial libur sekolah yang digelar setiap Sabtu mulai pukul 17.00 WIB hingga 22.00 WIB. Pengunjung yang turut dalam program ini dapat menikmati wahana permainan di malam hari serta menyaksikan aksi teatrikal seperti fire dance.
Pembelian tiket untuk program ini dibuka setiap hari Sabtu mulai pukul 16.00 WIB.
Cermati Cara Beli Tiket Promo Libur Sekolah 2023 Taman Safari Bogor
Baca Juga: Lengkap! Jadwal Libur Anak Sekolah 2023 di 33 Provinsi
Untuk membeli tiket promo dan tiket reguler Taman Safari Bogor, cara yang dapat digunakan adalah sebagai berikut.
- Buka website resmi Taman Safari Bogor, pada https://bogor.tamansafari.com/
- Klik tombol Buy Tiket
- Pilih Domestic untuk pengunjung dalam negeri, dan Foreign untuk pengunjung luar negeri
- Klik Continue
- Pilih program atau promo yang ingin dibeli, klik Check Availability, atau langsung klik Book Now untuk pemesanan
- Pilih tanggal kunjungan, kemudian klik Pesan Sekarang
- Tentukan jumlah tiket pengunjung dewasa dan anak-anak yang akan dibeli. Sebagai catatan, jumlah tiket yang dapat dibeli pada satu sesi pembelian adalah delapan orang
- Jangan lupa beli tiket parkir kendaraan dengan klik Tiket Parkir Kendaraan, kemudian pilih jenis kendaraan dan masukkan plat nomornya
- Cek kembali semua pesanan, setelah benar klik Continue Reservation
- Isi data diri pemesan berdasarkan KTP, dan bawa KTP ketika hari H kunjungan sebagai verifikasi identitas
- Pilih Metode Pembayaran yang akan digunakan
- Cek kembali jumlah total pembayaran, klik Continue to Payment jika sudah tepat
- Bayarkan dan bukti pembayaran elektronik akan dikirim ke email yang telah didaftarkan.
Itulah sekilas informasi mengenai tiket promo libur sekolah 2023 Taman Safari Bogor. Buruan beli!
Kontributor : I Made Rendika Ardian
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
7 Tips agar Cepat Tidur di Malam Hari, Terbukti Efektif
-
Ini 4 Zodiak Paling Beruntung Besok 16 November 2025, Berkah Datang Bertubi-tubi
-
Souvenir Nikahan Boiyen Diungkap Tamu, Isinya Cuma Satu dan Cantik Banget
-
Rahasia Kulit Kenyal dan Bercahaya: Perawatan Sehari-hari yang Harus Dicoba
-
Cek Ramalan Shio 16 November 2025, Siapa yang Paling Beruntung Besok?
-
Pekerjaan Prestisius Rully Anggi Akbar, Suami Boiyen Beri Maskawin Bernominal Cantik
-
Contoh Soal TKA Bahasa Indonesia SMA, Lengkap dengan Jawaban
-
Kulit Kering di Usia 50-an? Coba 5 Bedak dengan Formula Melembapkan Ini
-
7 Rekomendasi Lulur di Indomaret untuk Angkat Daki dan Mencerahkan, Murah Meriah Dekat dari Rumah
-
5 Rekomendasi Ampoule untuk Menyamarkan Noda Hitam, Murah Mulai Rp12 Ribu