Suara.com - Lady Nayoan sempat mengungkap kondisi keuangan rumah tangganya bersama Rendy Kjaernett. Menurut wanita yang membongkar rumor perselingkuhan suaminya dengan Syahnaz Sadiqah itu, selama ini mereka hidup serba cukup.
Hal ini sempat membuat dr Richard Lee merasa heran saat berbincang dengan Lady Nayoan di podcast YouTube miliknya. Menurutnya, pria yang berselingkuh biasanya yang memiliki banyak uang dan harta berlebih.
"Suami kamu ada duitnya?," tanyanya seperti yang Suara.com kutip dari TikTok @ladynayoanreal_, Selasa (27/6/2023).
"Cukup aja gitu," ungkap ibu tiga anak tersebut.
"Terus kok bisa cukup aja itu kok bisa selingkuh ya?," tanyanya.
Bahkan, lanjut Lady Nayoan, karena hidup cukup tersebut, mereka bahkan sampai tidak memiliki tabungan selama menikah. Jika adapun, uang yang terkumpul seringkali terpakai.
"Kalo jujur nggak ada. Ya maksudnya kayak ada tapi nanti kepake, ada gitu tapi bukan yang kayak menggunung-gunung nggak. Biasa-biasa aja sih," ucapnya.
Meski begitu, wanita yang juga kerap berperan di FTV ini tetap ingin bercerai dengan Rendy, demi kesehatan mentalnya dalam mengurus buah hati.
"Kalo mentalnya ga bagus ga mungkin bisa ngurus anak dengan baik jadi yauda aku keluar aja berjuang gitu," pungkasnya.
Tentu saja hal tersebut semakin membuatnya mendapatkan banyak simpati dari warganet. Namun tak sedikit yang mengatakan kurang pantas membahas perihal dapur rumah tangga ke publik.
"Namanya cinta lupa lah kalo uang pas utk keluarga," ujar @shabxxxxx.
"Tapi dari igsnya lady, si syahnaz yg beliin hp sama bayar hotel berarti tau dong siapa yang biayain siapa," ungkap @pratixxxxx.
"Udah ga etis sih menurutku klo buka dapur rumah tangga gini. Gimanapun rendy, dia masih suaminya. Masa iya keuangan dibahas²," kata @citrxxxxxx.
"Mungkin kamu nggak tau mbak dia punya duit yg disembunyiin dr mu heeehee," tambah @senaxxxxxx.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
Terkini
-
Ramalan Keuangan Zodiak 22 Januari 2026, Siapa Bakal Panen Cuan?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik yang Masih Keren di 2026
-
5 Rekomendasi Sabun Cuci Muka Gentle yang Lebih Murah dari CeraVe
-
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
-
Mudik Gratis Lebaran 2026 BUMN Kapan Dibuka? Cek Informasi Resminya
-
6 Rekomendasi Skincare Viva untuk Anti-Aging, Harga Mulai Rp13 Ribuan
-
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
-
Sepatu Ballet Puma Speedcat vs Adidas Taekwondo Mei, Mana yang Lebih Worth to Buy?
-
Apa Keunggulan Tinted Sunscreen? Intip 4 Produk Terbaiknya untuk Kulit
-
5 Sepatu Nike Diskon hingga 65% di Foot Locker, Ekstra Hemat Bikin Gaya Makin Keren