Suara.com - Dalam sebuah hubungan, kekerasan bukan hanya memukul ataupun melukai fisik. Ada hal-hal lain yang dapat dikategorikan sebagai kekerasan dalam hubungan.
Kekerasan dalam hubungan dengan pasangan dapat terjadi dalam berbagai bentuk, seperti kekerasan fisik, seksual, emosional, finansial, hingga pengendalian perilaku oleh pasangan.
Dan mirisnya, hal ini dapat terjadi pada perempuan maupun laki-laki, dengan prevalensi terbesar terjadi pada generasi muda berusia 16 hingga 24 tahun.
WHO bahkan menyebut bahwa satu dari tiga perempuan mengalami kekerasan dalam hubungan dengan pasangan selama hidupnya.
Melihat data tersebut, Yves Saint Laurent (YSL) Beauty Indonesia kemudian berinisiatif meluncurkan Abuse is Not Love, sebuah global program yang bertujuan untuk melawan kekerasan dalam hubungan dengan pasangan.
Di Indonesia, program Abuse Is Not Love akan memberikan pelatihan dengan memperkenalkan 9 tanda kekerasan dalam hubungan dengan pasangan untuk membantu publik memahami hubungan yang sehat; serta mendukung program konseling bagi yang membutuhkan melalui kemitraan dengan Yayasan Pulih.
Menurut Maria Adina, General Manager L’Oréal Luxe Division Indonesia, program Abuse Is Not Love dijalankan secara global sejak tahun 2020 dengan komitmen memberikan edukasi tentang kekerasan dalam hubungan dengan pasangan kepada 2 juta orang di dunia hingga tahun 2030.
Kemitraan kali ini dengan Yayasan Pulih di Indonesia akan menghadirkan pelatihan secara offline dan online untuk memperkenalkan tanda-tanda kekerasan.
"Kami percaya dengan mengikuti pelatihan ini, masyarakat dapat lebih mengenali hubungan yang sehat dan memberikan dukungan bagi mereka yang mengalami kekerasan tersebut,” kata Adina dalam konferensi pers beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Indonesia Darurat Kekerasan Seksual, LPSK: Butuh Kehadiran Negara dalam Pemulihan Korban
Diharapkan, dengan mengikuti pelatihan ini, publik dapat memahami arti L.O.V.E, yang diartikan sebagai berikut:
- Learn the signs of abusive behavior, yaitu memahami 9 tanda-tanda kekerasan dalam hubungan dengan pasangan dengan metode pelatihan yang relevan sehingga mudah dipahami oleh generasi muda;
- Offer support to those experiencing abuse, yaitu memberikan bantuan kepada yang membutuhkan;
- Vigilantly take action to end abuse, yaitu memahami bagaimana mengambil bagian untuk mengakhiri kekerasan dalam hubungan;
- Expect better from relationship, yaitu mendorong dan menginspirasi pasangan kita agar mewujudkan hubungan yang sehat.
Salah satu materi yang disampaikan dalam pelatihan adalah sembilan tanda kekerasan dalam hubungan dengan pasangan, di antaranya adalah:
- (Ignoring) Mengabaikan keberadaan pasangannya saat sedang marah
- (Blackmailing) Mengancam jika pasangan menolak melakukan sesuatu
- (Humiliation) Meremehkan sehingga menjatuhkan harga diri kita
- (Manipulation) Memanipulasi sehingga membuat kita melakukan atau mengatakan sesuatu
- (Jealousy) Mencemburui atas segala hal yang kita lakukan
- (Control) Mengontrol kemana kita harus pergi atau bagaimana penampilan kita
- (Intrusion) Mengintrusi seperti melacak keberadaan kita tanpa persetujuan
- (Isolation) Mengisolasi atau memisahkan kita dari teman dan keluarga
- (Intimidation) Mengintimidasi, seperti menanamkan rasa takut
Tiga publik figur akan bergabung dengan YSL Beauty sebagai personality partner dari program Abuse Is Not Love, yaitu Isyana Sarasvati, Jihane Almira, dan Shenina Cinnamon.
Bagi masyarakat yang ingin bergabung dalam pelatihan yang akan dibawakan oleh Yayasan Pulih dapat mendaftarkan diri di https://yslbeauty.co.id/abuseisnotlove dan untuk konseling dengan Yayasan Pulih di (+62 811-8436-633). Pelatihan online melalui situs web juga dapat di akses di abuseisnotlove.com.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
Terkini
-
5 Serum Peptide untuk Samarkan Kerutan di Usia 50 Tahun, Hasilnya Seperti Botox
-
5 Skincare Mengandung Centella Asiatica untuk Perbaiki Skin Barrier
-
5 Cushion Lokal SPF 50 untuk Samarkan Keriput dan Flek Hitam Usia 55 Tahun
-
Ario Bayu Bintangi Film Sepenuhnya Indonesia, Cerita Hangat tentang Nilai yang Mulai Terlupa
-
Pertolongan Pertama saat GERD Kambuh, Ini 5 Langkah yang Bisa Dilakukan
-
4 Sepatu Trail Running Murah di Bawah Rp500 Ribu, Nyaman untuk Lari di Medan Berat
-
Bunyi Ikrar Pelajar Indonesia yang Wajib Dibacakan saat Upacara Bendera 2026
-
Es Gabus Terbuat dari Apa? Bukan dari Spons, Ternyata Ini Bahan Utamanya
-
Foundation dan Cushion Boleh Dipakai Bersamaan? Ini 6 Rekomendasi untuk Makeup Flawless
-
Bacaan Doa dan Salam Ketika Ziarah Kubur, Tradisi Menjelang Ramadan