Suara.com - Oscar Lawalata belum lama ini resmi mengganti nama menjadi Asha Smara Darra. Ia juga mengubah seluruh identitas administrasinya menjadi perempuan di Indonesia.
Baru-baru ini dalam pembicaraannya di talkshow Kick Andy, Asha Smara Darra menjadi sorotan warganet. Pasalnya, ia membongkar kalau banyak pria straight yang sebenarnya menyukai perempuan transgender atau transpuan.
Menurut kakak Mario Lawalata ini, pria straight lebih menjadi sisi feminin pada pasangannya. Sementara sisi feminin ini juga bisa ditunjukkan oleh pria yang memutuskan menjadi transgender. Oleh sebab itu, banyak pria straight yang menyukai perempuan transgender.
"Ada statement menarik dari Asha, bahwa pria yang tertarik pada perempuan transgender adalah pria normal, sementara banyak persepsi masyarakat ini prianya pasti nggak normal juga. Gimana menjelaskannya?" tanya Andy dikutip dari TikTok @breaking_newsindonesia, Senin (10/7/2023).
"Iya ini sebenarnya saya bertemu langsung kan, maksudnya saya berkencan langsung dengan pria-pria ini baik di Indonesia (atau luar negeri) pun. Pada akhirnya pria ini melihat femininnya, rasa femininnya bukan jenis kelaminnya. Jadi ada laki-laki yang menyukai persona itu dari sisi feminin personal itu," jawab Asha.
Oleh sebab itu, para pria tersebut tidak melihat penampilan, tetapi sisi feminin yang muncul. Biasanya ini dapat terlihat dari interaksi yang terjadi antara pria straight itu dengan perempuan transgender.
"Jadi dia tidak melihat lagi alat kelaminnya (seksnya), tapi appearencenya (tampilannya), cara berpikirnya, cara dia kehalusannya, ya itu tadi femininnya. Itu yang dilihat sehingga bisa terjadi interaksi sampai ke lain-lainnya, akhirnya menjadi sebuah hasrat dan sebagainya. Dan itu rata-rata memang laki-laki hetero (yang mendekat)," ungkap Asha.
Melansir laman Queer Forty, pria straight menyukai perempuan transgender karena sifatnya yang hiperfeminin. Profesor asosiasi Departemen Gender dan Seksualitas UC Riverside, Brandon Andrew Robinson mengatakan, maskulinitas mendorong hasrat pria untuk mendominasi. Hal ini yang membuat pria menginginkan perempuan transgender.
Selain itu, perempuan transgender juga lebih ekspresif terhadap sifat feminin. Sementara beberapa pria sangat menyukai hal tersebut.
Baca Juga: Oscar Lawalata Pilih Jadi Perempuan Seutuhnya dan Mengganti Semua Dokumen dengan Identitas Baru
Menurut beberapa pria, sesuatu yang feminin akan menarik meskipun perempuan itu mungkin masih memiliki Mr P. Pasalnya, sisi feminin tidak dilihat dari alat kelamin yang dimilikinya.Tidak hanya itu, pria straight juga menilai kalau perempuan transgender lebih menurut dibandingkan perempuan umumnya.
Hal ini membuat pria straight merasa tidak perlu melakukan pendekatan atau berpacaran untuk berhubungan dengan perempuan transgender. Hal-hal tersebut yang menjadi alasan mengapa sebagian pria straight bisa menyukai perempuan transgender.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
Terkini
-
5 Cushion Lokal SPF 50 untuk Samarkan Keriput dan Flek Hitam Usia 55 Tahun
-
Ario Bayu Bintangi Film Sepenuhnya Indonesia, Cerita Hangat tentang Nilai yang Mulai Terlupa
-
Pertolongan Pertama saat GERD Kambuh, Ini 5 Langkah yang Bisa Dilakukan
-
4 Sepatu Trail Running Murah di Bawah Rp500 Ribu, Nyaman untuk Lari di Medan Berat
-
Bunyi Ikrar Pelajar Indonesia yang Wajib Dibacakan saat Upacara Bendera 2026
-
Es Gabus Terbuat dari Apa? Bukan dari Spons, Ternyata Ini Bahan Utamanya
-
Foundation dan Cushion Boleh Dipakai Bersamaan? Ini 6 Rekomendasi untuk Makeup Flawless
-
Bacaan Doa dan Salam Ketika Ziarah Kubur, Tradisi Menjelang Ramadan
-
7 Rekomendasi Lipstik Merah untuk Usia 45 Tahun ke Atas, Tahan Lama dan Elegan
-
6 Rekomendasi Sunscreen Murah di Bawah Rp50 Ribu untuk Perlindungan UV yang Optimal