Suara.com - Siapa yang suka bermain game? Aktivitas satu ini menjadi salah satu kegiatan yang banyak dilakukan orang untuk mengisi waktu luang. Baik melalui konsol, ponsel, komputer, laptop, ataupun perangkat lainnya, game menjadi hal yang dinilai sangat menyenangkan.
Alasan lain mengapa game menyenangkan karena permainan yang disediakan juga beragam. Seseorang bisa memiliki jenis game yang ingin dilakukannya. Apalagi saat ini game bisa dilakukan secara online sehingga antara satu sama lain pemain bisa saling terhubung meskipun berjarak jauh.
Rupanya, di balik jenis game yang disukai ini, terdapat makna di baliknya. Setiap jenis game rupanya dapat menunjukkan kepribadian yang tersembunyi oleh orang yang memainkannya.
Lalu seperti apa kepribadian seseorang berdasarkan jenis game yang dimainkannya? Melansir Jagran Josh, ikut tes kepribadian ini dan cari tahu beberapa kepribadian seseorang berdasarkan jenis game yang dimainkannya.
1. Game achiever atau menaklukan tantangan
Ada beberapa orang yang menyukai jenis game achiever atau menaklukan tantangan. Biasanya, game yang dimainkan terkait menyelesaikan misi atau level yang dibuat. Nantinya, pemain akan meraih sesuatu dari tantangan yang dilaluinya hingga game tersebut tamat.
Orang yang menyukai jenis game ini biasanya sosok yang sangat kompetitif. Mereka adalah sosok yang berprestasi dan berorientasi pada tujuan. Oleh sebab itu, mereka sangat menikmati tantangan yang ada pada game tersebut. Hal ini karena mereka sangat menyukai tantangan yang ada.
2. Game adventure atau penjelajah
Mereka yang menyukai game penjelajah atau biasanya suka permainan yang memainkan karakter untuk bertualang. Nantinya mereka diminta untuk mengungkap suatu rahasia tersembunyi dalam game tersebut.
Baca Juga: Mengenal Konsep Duality pada Diri Manusia yang Jarang Diketahui
Biasanya, orang yang menyukai jenis hame ini adalah sosok yang sangat suka akan hal baru. Mereka tidak menyukai adanya persaingan atau pencapaian. Namun, mereka lebih suka mencari hal-hal baru dan bebas. Oleh sebab itu, mereka biasanya sangat senang terkait hal-hal yang berkaitan dengan eksplorasi.
3. Game sosial
Game sosial adalah jenis game yang biasanya ada interaksi antara pemain satu sama lain. Game ini biasanya menggunakan koneksi secara online untuk terhubung antara pemain.
Orang yang menyukai jenis game ini adalah sosok yang senang berpartisipasi dan kegiatan sosia. Mereka juga dikenal dengan sosok yang ramah dan menyukai berkomunikasi bersama orang lain. Sebab sikapnya yang suka bersosialisasi ini, mereka juga tidak menyukai adanya persaingan antara satu sama lain.
4. Killers gaming
Killers gaming adalah permainan yang berkaitan dengan pertarungan antara satu lawan dengan lainnya. Biasanya game ini berkaitan dengan peperangan, pertarungan karakter, dan lain-lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis
-
5 Parfum Murah Pria Tahan Lama Mirip Bleu de Chanel, Mulai Rp200 Ribuan
-
Begini Cara Warga Kertabumi Ubah Plastik Bekas Jadi Penghasilan Jutaan
-
5 Lip Balm Rp50 Ribuan untuk Lembapkan Bibir Kering dan Keriput di Usia 50 Tahun