Suara.com - Pakar kesehatan seksual Dokter Boyke Dian Nugraha memberikan edukasi seksual kepada dua anak Deddy Corbuzier, Azka Corbuzier dan Nada Tarina Putri. Saat berbincang di podcast kanal YouTube Azka Corbuzier, remaja 17 tahun itu rupanya penasaran dengan penggunaan kondom.
Azka bertanya kepada dokter Boyke tentang keefektifan kondom mencegah penyakit kelamin termasuk penularan infeksi HIV.
"Aku denger kalau pakai kondom bisa protek HIV?" tanya Azka kepada dokter Boyke.
Dokter lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia itu langsung beri nasihat. Menurut dokter Boyke, cara memberikan edukasi kepada masyarakat Indonesia memang tidak bisa langsung memerintah agar menggunakan kondom setiap kali berhubungan seksual.
Di sisi lain, sebagai negara dengan penduduk mayoritas beragama Islam juga melekat ajaran bahwa hubungan seks sebelum menikah atau bukan dengan pasangan resmi berarti tindakan zina. Oleh sebab itu, kata dokter Boyke, biasanya disampaikan lewat pemahaman 'ABC' dalam edukasi pencegahan HIV.
"A itu accidentia, jangan lakukan hubungan seks kalau bukan dengan pasangan sah. Lalu b, be faith full setia pada pasangan. Baru cek kondom. Kalau dua (pertama) itu gak bisa dipertahankan, terpaksa lakukan hubungan seksual, maka gunakan lah kondom," kata dokter Boyke.
Ia menyampaikan bahwa kondom memang bisa melindungi diri dari pada penularan virus HIV. Tetapi jaminannya tidak 100 persen, melainkan hanya bisa melindungi sekitar 75 persen.
"Karena ternyata kondom itu berpori-pori. Kalau dolihat pakai mikroskop, pori-pori kondom itu akan kelihatan. Sedangkan virusnya itu lebih kecil daripada pori-pori kondom. Jadi bukan keajaiban kalau virus bisa masuk ke kondom dan menulari. Tapi lebih better pakai kondom daripada no kondom," papar dokter Boyke.
Diakui olehnya bahwa pengidap HIV di Indonesia menjadi yang terbanyak di antara negara lain di Asia Tenggara. Menurut dokter Boyke, salah satu penyebabnya karena hubungan seks yang tidak menggunakan kondom.
Baca Juga: Sering Konsumsi Obat Kuat Ternyata Bikin Performa Seks Jadi Buruk? Ini Kata Dokter Boyke
"Karena menurut mereka, kondom itu mengurangi kenikmatan. Memang mengurangi kenikmatan, tapi kamu harus lihat benefitnya, dong. Memang seharusnya tidak melakukan hubungan seks," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Apa Beda Powder Foundation dan Compact Powder? Ini 4 Produk yang Wajib Kamu Coba
-
Ingin Jadi Tentara Amerika Seperti Syifa WNI yang Viral? Cek Syarat dan Cara Daftarnya
-
7 Sepatu Running Lokal Wanita Kembaran Diadora, Harga Mulai Rp200 Ribuan
-
6 Bahan Skincare yang Wajib Dihindari Pemilik Kulit Keriput, Kulit Awet Muda di Usia 45 Tahun
-
5 Sunscreen SPF 50 untuk Atasi Hiperpigmentasi, Mulai dari Rp40 Ribuan
-
7 Moisturizer dengan Kandungan Hyaluronic Acid Anti Aging, Cocok untuk Usia 40 Tahun
-
3 Jam Tangan Murah Punya Bill Gates, Mulai Rp 300 Ribuan Aman Buat Wudhu hingga Menyelam
-
Utang Puasa Lewat 2 Kali Ramadan, Bagaimana Menggantinya Agar Sah?
-
4 Rekomendasi Sepeda Lipat Murah yang Boleh Dibawa ke KRL
-
6 Zodiak Paling Pekerja Keras Menurut Astrologi, Orangnya Konsisten dan Disiplin