Suara.com - Taman Wisata Alam Mangrove jadi salah satu wisata edukasi favorit di ujung Utara Jakarta. Tapi, sudah tahu belum sih? Jika ada restoran legendaris Bali Made's Warung di dekat destinasi wisata itu.
Jadi jika ingin merasakan masakan khas Pulau Dewata, Made's Warung PIK (Pantai Indah Kapuk) hanya berjarak 3,5 kilometer dan perjalanan 9 menit menggunakan mobil dan motor, tempat ini jadi salah satu restoran dekat Taman Wisata Alam Mangrove yang direkomendasikan.
Perlu diketahui Made's Warung PIK jadi bagian dari waralaba Warung Made Seminyak, Bali restoran legendaris yang berdiri sejak 1969, dan sudah lebih dulu jadi andalan turis mancanegara untuk menjajal aneka masakan otentik Pulau Dewata dengan sajian premium.
Meski disajikan premium, pengunjung tampaknya bisa tenang karena masakan otentik tidak ditampilkan dengan permainan fusion food. Ini karena juru masak hingga konsep yang disajikan didatangkan langsung dari Bali.
"Jadi bumbu sampai cara memasaknya, semua asli Bali. Terutama tim inti pasti ditraining dulu oleh principal dari Bali, bahkan untuk dua minggu pertama chef dari Bali masih ikut turun tangan untuk membantu mempertahankan cita rasa tersebut, " ujar Group Marketing Head dari Taurus Gemilang (TG) Group, Hanny melalui keterangan yang diterima suara.com, Jumat (25/8/2023).
Selaiknya sajian Warung Made Seminyak, restoran di PIK ini juga menyajikan menu olahan pork atau babi tapi cita rasa khas Bali yang didambakan dan dirindukan penggemarnya.
Adapun dari sisi konsep, tempat ini bisa jadi salah satu restoran keluarga andalan, karena menu yang disajikan variatif mulai dari anak-anak hingga dewasa.
Beberapa menu andalan yang bisa dicoba dan umumnya jadi favorit di Warung Made Seminyak, di antaranya seperti Nasi Campur Babi Guling, Nasi Goreng Babi Bumbu Bali, Crispy Pork Belly, dan juga Babi Genyol, daging babi yang dimasak secara braised menggunakan bumbu khas Bali.
"Kami juga merekomendasikan pilihan non-babi seperti Bebek Betutu, Bebek Goreng Ala Made dan seluruh menu otentik Made’s Warung lainnya. Pengunjung bahkan bisa mencoba Nasi Goreng dan Gado-Gado dalam satu piring," ujar Head Chef TG Group, I Wayan Sukasta.
Baca Juga: Deretan Promo Restoran Sambut HUT Kemerdekaan RI ke-78, Dari Mulai KFC Hingga PHD
Beberapa sambal pedas yang baiknya tidak dilewatkan di antaranya seperti Sambal Matah, Sambal Mbe, dan Sambal Merah. Ada juga paket Megibung terdiri dari lima hidangan berbahan dasar babi yang dipadukan dengan nasi, sayuran seperti Urab dan Kuah Iga Pepaya.
Tapi jangan dilupakan juga minuman khas di Bali, restoran ini juga menyediakan arak Bali asli yang didatangkan langsung dari Pulau Dewata. Selain itu tetap ada juga andalan premium wine hingga koktail arak Bali, yang bisa disesap sambil menikmati matahari terbenam atau sunset di pinggir pantai.
Sedangkan dari sisi desain, restoran yang menghadap ke tepi laut ini penuh dengan nuansa romantis serasa berlibur di Bali. Saat masuk, pengunjung akan disambut dengan interior bergaya villa klasik dengan dek kayu, kursi rotan, dan sentuhan ukiran yang apik.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Kolaborasi Kunci Sukses: Bagaimana 'Co-Branding 5.0' Mendorong Kebangkitan Sektor Pariwisata RI
-
7 Sunscreen untuk Kulit Berminyak Sekaligus Samarkan Flek Hitam, Cocok buat Remaja hingga Usia 40-an
-
Juaranya Sunscreen, Tetap Azarine
-
Bukan Sekadar Menginap: Ini Cara Baru Hotel Jadi Pusat Gaya Hidup Urban Terintegrasi
-
7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Mawar: Tahan Lama, Wanginya Bikin Orang Terpikat
-
5 Jam Tangan Casio Wanita Terbaik yang Murah, Stylish, dan Anti Air
-
PMB 2026 Universitas BSI Dibuka, Bangun Karir dari Kampus yang Tepat!
-
Terpopuler: Ribka Tjiptaning Dipolisikan, Penyebab BLT Kesra Belum Cair
-
Siapa Saja Shio Paling Beruntung 14 November 2025? Ini 6 Daftar Lengkapnya
-
Benarkah Madu dan Sirup Maple Lebih Sehat dari Gula Biasa? Ini Faktanya