Suara.com - Kekurangan Indra Bekti terus dikuliti oleh mertuanya sendiri Marjam Abdurahman. Pernyataannya terus beredar diberbagai media pasca anaknya Aldila Jelita memutuskan rujuk dengan Indra Bekti setelah setengah tahun cerai.
Mulanya Marjam tak setuju mereka rujuk karena merasa Indra Bekti sudah melakukan kesalahan fatal pada 2016 lalu. Marjam sampai meminta agar Indra Bekti lakukan taubat nasuha sampai belajar membaca Al Quran di pesantren.
"Dila bukan malaikat yang mengampuni orang sesaat, ya kan? Kita harus melihat karakter si Bekti itu. Apakah dia bisa?" kata Marjam, mengutip tayangan RUMPI pada Rabu (30/8/2023).
Marjam meminta Indra Bekti memperbaiki perilaku dan kebiasaannya dengan taubat dan membaca kitab suci Al Quran dalam masa taubatnya.
"Dengan dia belajar ngaji Alquran lagi. Bekti tidak bisa baca Alquran. Jadi belajar dulu dia, ke pesantren dulu aja lah belajar," imbuhnya.
Membaca Al Quran bagi umat muslim disebut termasuk ibadah paling utama di antara ibadah yang lainnya. Sebagaimana hadist Nabi Muhammad yang diriwayatkan al-Baihaqi oleh an-Nu‘man ibn Basyir:
Rasulullah shallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Sebaik-baiknya ibadah umatku adalah membaca Al Quran". (HR. al-Baihaqi).
Dikutip dari NU Online, orang mukmin yang selalu membaca Al Quran digambarkan dalam hadits Abu Dawud juga disebut seperti buah yang wangi dan manis. Sedangkan orang mukmin yang tidak suka membaca Al Quran digambarkan seperti buah yang rasanya manis namun tidak wangi.
Selanjutnya, orang fasik yang suka membaca Al Quran digambarkan seperti buah yang aromanya wangi namun rasanya pahit. Sementara, orang fasik yang tidak suka membaca Al Quran, digambarkan seperti buah yang tidak beraroma dan rasanya juga pahit.
Baca Juga: Dibongkar Ibu Mertua, Indra Bekti Sempat Berzina sebelum Alami Pecah Pembuluh Darah di Otak
Al Quran sendiri tertulis, “Dan apabila dibacakan Al-Qur’an, maka dengarkanlah baik-baik, dan perhatikanlah dengan tenang agar kamu mendapat rahmat,” (QS. Al-A‘raf [7]: 204).
Menurut para ulama tafsir, adanya perintah menyimak bacaan Al Quran berarti adanya perintah membacanya juga. Jika mendengar saja sudah mengundang rahmat, apalagi membacanya.
Hadits tentang keutamaan membaca Al Quran yang cukup familiar riwayat oleh Abdullah Ibnu Mas‘ud yang menyatakan, setiap huruf yang dibaca akan diberi balasan satu kebaikan. Setiap kebaikan dilipatkan menjadi sepuluh dan seterusnya. Sebagaimana dijelaskan sebagai berikut:
"Kata ‘Abdullah ibn Mas‘ud, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Siapa saja membaca satu huruf dari Kitabullah (Al-Qur’an), maka dia akan mendapat satu kebaikan. Sedangkan satu kebaikan dilipatkan kepada sepuluh semisalnya. Aku tidak mengatakan alif lâm mîm satu huruf. Akan tetapi, alif satu huruf, lâm satu huruf, dan mîm satu huruf,” (HR. At-Tirmidzi).
Menurut ‘Ali ibn Abi Thalib karramallahu wajhah, keutamaan yang dungkap hadits di atas diperuntukkan kepada orang yang membacanya di luar salat walaupun tidak dalam keadaan suci.
Sementara keutamaan orang yang membaca ayat Al Quran dalam salat dan dilakukan saat berdiri, maka balasannya adalah 100 kebaikan. Kemudian jika dibaca pada saat duduk salat, balasannya ialah 50 kebaikan. Adapun dibaca di luar salat dan dalam keadaan suci, balasannya sampai 25 kebaikan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
5 Promo Viva Cosmetics Terbaru Januari 2026, Ada Paket Anti-Aging Rp60 Ribuan
-
7 Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Lembab, Cerah, dan Kenyal
-
4 Minuman Sehat yang Cocok Dikonsumsi usai Barbeque-an Saat Tahun Baru 2026
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan
-
5 Sepatu Running Lokal Kembaran Reebok Ori, Brand Dalam Negeri Kualitas Dunia
-
5 Shio Paling Beruntung di Januari 2026: Siap-siap Sambut Rezeki dan Karier Melejit!
-
Ramalan Lengkap Shio Kuda di 2026: Karakter, Angka Keberuntungan, Pasangan, dan Karier
-
Apakah Tanggal 2 Januari 2026 Libur Cuti? Ini Penjelasannya