Suara.com - Momen mengerikan detik-detik seorang lelaki digigit saat berenang bersama puluhan kawanan hiu. Momen ini berhasil membuat netizen bergidik ngeri, karena khawatir jadi santapan kawanan predator lautan itu.
Peristiwa ini viral dibagikan akun Twitter @sosmedkeras dilihat suara.com, Rabu (30/8/2023) tampak seorang penyelam lelaki sedang freedive di kolam berisi puluhan ikan hiu.
Awalnya lelaki bertelanjang dada dengan celana pendek itu terlihat santai dan rileks menyelam dan mendatangi kawanan hiu, yang rerata berukuran sama dengan tubuhnya.
Namun mengerikannya, saat lelaki tersebut berusaha menyeruak di antara kawanan hiu itu, pundak kirinya ditabrak dan digigit seekor hiu. Setelah itu dari gestur tubuh, lelaki tersebut terlihat panik dan ketakutan hingga akhirnya pilih naik dan muncul ke permukaan.
Beruntung lelaki ini tidak mendapat luka yang berarti. Bahkan aksi hiu itu tidak membuat hiu lainnya ikut menyerang lelaki yang sedang menyelam tersebut.
Namun netizen yang melihat video ini berusaha menjelaskan, bahwa kawanan hiu yang berada dalam satu kolam dengan lelaki tersebut tidaklah berbahaya. Bahkan hiu ini tidak akan melukai atau memangsa manusia.
"Ini namanya hiu perawat atau nurse shark. Jenis hiu ini tidak berbahaya bagi manusia, mereka lebih suka memangsa hewan laut berukuran kecil. Fakta unik soal jenis hiu ini adalah mereka hiu yang kerjaannya tiduran di dasar laut," jelas akun @infomaya_id.
Melansir situs Nausicaa, alih-alih memangsa makanannya dengan cara digigit, ikan ini punya cara makan menyedot mangsanya, selaiknya bayi yang menyusui. Makanan hiu ini adalah ikan bertulang, pari, invertebrata, rumput laut hingga bangkai.
Dengan hidung dan indra penciumannya yang sangat baik, ikan ini bisa menemukan mangsa yang bersembunyi di dasar laut. Hiu perawat ini juga biasanya hidup di dasar laut dan perairan pantai sangkai, dengan kedalaman 130 meter.
Baca Juga: Hiu Tutul Terperangkap Nelayan di Aceh, Langsung Dilepas ke Laut
Hiu ini juga mudah dikenali dengan kepalanya yang datar dan matanya yang kecil. Bahkan ikan ini bisa tumbuh dan memanjang hingga 4,5 meter.
Ikan hiu perawat juga berkembangbiak dengan cara bertelur, tapi setelah telur menetas barulah 30 ekor anakan akan dikeluarkan dari tubuh betina setelah memiliki panjang sekitar 30 centimeter.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Siswi SMA Cetak Prestasi Nasional Lewat Riset Biolarvasida dari Limbah Dapur
-
Finansial Serba Digital: Praktis Buat Urban, Tantangan Buat Indonesia
-
Skin Booster Bakal Jadi Tren Perawatan Kulit Natural yang Paling Dicari
-
5 Ide Kado Hari Guru Nasional 2025, Sederhana tapi Berkesan
-
5 Cushion yang Bagus untuk Usia 40-an, Garis Halus dan Flek Hitam Tersamarkan
-
5 Cushion dengan SPF 50 untuk Aktivitas Outdoor, Lindungi dari Sinar UV
-
Program Penanaman 1.000 Pohon Gaharu Dorong Ekosistem Industri Berbasis Keberlanjutan
-
7 Rekomendasi Serum Retinol untuk Usia 50 Tahun, Samarkan Tanda Penuaan
-
7 Sunscreen untuk Flek Hitam Usia 70 Tahun ke Atas, Rawat Kulit Tipis
-
Bukan Hanya Tren: Indonesia Pimpin Gerakan 'Slow Fashion' Global di BRICS+ Fashion Summit Moskow