Suara.com - Willy Sulistio menjadi sorotan setelah melakukan kekerasan dalam rumah tangga atau KDRT terhadap istrinya, dokter Qory Ulfiyah. Sosok Willy kini resmi ditetapkan sebagai tersangka KDRT oleh kepolisian.
Sebelumnya, dr Qory viral setelah kabur dari rumahnya yang berada di kawasan Nanggewer, Cibinong, Bogor, Jawa Barat pada Senin (13/11/2023). Namun beruntung dr Qory sudah ditemukan berada di Polres Bogor.
Lantas, seperti apakah fakta Willy, suami dokter Qory yang jadi tersangka KDRT?
Sempat laporkan kehilangan istri
Willy sempat membuat laporan kehilangan dr Qory kepada pihak kepolisian. Ia juga menyebarkan informasi kehilangan sang istri di media sosial X atau Twitter.
Namun setelah viral, sosok Willy malah menjadi bulan-bulanan warganet Indonesia. Bahkan, salah satu akun X dengan nama @/gudbaybambina yang mengaku sebagai teman dr Qory membongkar tabiat buruk Willy.
Dalam pengakuannya, sang rekan mengungkap bahwa Willy adalah suami yang kasar terhadap istrinya. Ia juga berani menjamin keterangannya benar, khususnya terkait aksi bapak tiga anak itu yang sering melakukan KDRT.
Diduga pengangguran
Willy juga menjadi perbincangan karena diduga merupakan seorang pengangguran alias tidak bekerja. Namun Willy ternyata disebut mempunyai kesibukan atau tidak sepenuhnya pengangguran.
Baca Juga: Sedang Hamil 6 Bulan, Hilangnya Dokter Qory Dicurigai Ada Keterlibatan Suami
Sosoknya juga diketahui berhasil menamatkan pendidikan sarjana. Berbeda dengan sang istri, Willy bukan lulusan dari kedokteran, melainkan bergelar S.Hum atau Sarjana Humaniora.
Aktif bagikan konten parenting di YouTube
Sehari-hari, Willy ternyata aktif membuat konten bersama anak-anaknya di akun YouTubenya. Ia memiliki kanal YouTube bernama "Bapaknye Anak-anak".
Melalui akun YouTube tersebut, Willy sering membagikan konten parodi, parenting sampai dengan kegiatannya bersama tiga orang anaknya.
Tak cuma anak-anaknya, Willy juga beberapa kali mengajak dr Qory untuk membuat konten. Bahkan di salah satu kontennya, Willy dan dokter Qory pernah membuat parodi film Layangan Putus yang saat itu viral pada masanya.
Dari hal itu, diduga Willy tengah merintis karier sebagai konten kreator.
Dilaporkan sang istri
Dr Qory ternyata melaporkan Willy atas dugaan KDRT saat kabur dari rumah. Sang dokter diketahui langsung mendatangi kantor P2TP2A untuk meminta perlindungan.
Selain itu, dr Qory juga sempat menjalani assessment kejiwaan. Ini karena dr Qory diduga mengalami situasi kejiwaan depresi akibat kekerasan berulang yang dilakukan suaminya.
Pengakuan Willy soal KDRT
Berdasarkan pengakuan Willy, sang istri pergi tepat di hari ulang tahunnya. Ia menyebut dr Qory kabur setelah terlibat cekcok dengannya. Namun Willy enggan menjelaskan lebih detail terkait dengan permasalahan yang dimaksud.
Sebelum meninggalkan rumah dan menghilang, dr Qory juga sempat menegaskan kepada suaminya bahwa ia akan pergi meninggalkannya.
Willy kemudian mengaku sangat sedih dan bingung mencari keberadaan istri yang sudah ia nikahi selama 12 tahun tersebut. Tak hanya itu, Willy juga mengaku bahwa dirinya memang telah melakukan KDRT terhadap dr Qory.
Akui menyesal lakukan KDRT
Atas aksi KDRT yang dilakukannya, Willy mengaku menyesal telah memperlakukan dr Qory dengan emosional. Ia juga mengaku bahwa dirinya sangat mudah terpancing emosi bahkan dengan hal-hal kecil.
Willy juga mengaku sejak peristiwa KDRT yang membuat istrinya kabur, ia langsung berjanji pada dirinya untuk tidak mudah emosi demi anak-anaknya.
“Iya kapok (melakukan KDRT). Saya terlalu mudah emosi bahkan untuk hal-hal sepele. Sejak kejadian langsung berjanji pada 3 anak saya,” tutur Willy.
Polisi tunjukkan barang bukti, ada dua buah pisau dapur
Setelah ditetapkan menjadi tersangka, pihak kepolisian menunjukkan barang bukti terkait kasus KDRT Willy terhadap dr Qory. Adapun barang bukti yang ditunjukkan adalah dua buah pisau dapur panjang.
Dua bilah pisau bergagang hijau itu ditunjukan oleh polisi dalam konferensi pers di Polres Bogor pada Jumat (17/11/2023).
Pisau itu diduga digunakan Willy untuk mengancam dr Qory. Willy juga sempat menaruh pisau tersebut di punggung belakang dr Qory, di mana aksi itu membuat dr Qory ketakutan.
Selain dua bilah pisau dapur, keterangan hasil visum juga menjadi barang bukti dalam kasus KDRT ini. Namun keterangan hasil visum tidak akan ditampilkan dalam jumpa pers.
Kontributor : Syifa Khoerunnisa
Berita Terkait
-
Sedang Hamil 6 Bulan, Hilangnya Dokter Qory Dicurigai Ada Keterlibatan Suami
-
Cari Istrinya yang Hilang di Twitter, Suami dr Qory Malah Dicurigai Balik Netizen
-
Lini Masa Hilangnya Dokter Qory Ulfiyah Per Hari, Dugaan Suami KDRT hingga Tertunduk Lesu di Polres
-
Kronologi Dokter Qory Hilang sampai Ketemu, Aksi Suami KDRT dan Bahas Menopause Dibully Sejagat Medsos
-
Gelagat Mencurigakan Suami Dokter Qory, Dulu Kawin Lari Karena Tak Direstui?
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Panduan Memilih Sepatu Terbaik di Wedding Season: Tampil Stylish Tanpa Mengorbankan Kenyamanan
-
Kulitmu Punya Cerita: Intip Pameran Seni 'Museum of Speaking Skin' yang Bikin Terpukau
-
5 Sepatu Lokal Mirip New Balance 574, Harga Cocok untuk Budget Terbatas
-
7 Moisturizer untuk Usia 40 Tahun ke Atas di Indomaret, Best Anti Aging!
-
Warna Lipstik Apa yang Cocok untuk Usia 60 Tahun? Ini 5 Produk Terbaik agar Tampak Muda
-
5 Pilihan Sunscreen untuk Tangan, Bantu Atasi Kulit Kering dan Keriput
-
7 Sunscreen Terbaik di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas
-
6 Pilihan Sepatu Lari Lokal Terbaik untuk Pria Usia 40 Tahun ke Atas
-
3 Shio Dapat Keberuntungan Melimpah 17-23 November 2025, Cek Hari Baikmu Mulai Besok!
-
5 Parfum Alternatif YSL Libre yang Lebih Murah dan Wanginya Mewah