Suara.com - Belum lama ini, Teuku Ryan membagikan blank post melalui akun Instagram-nya, @teukuryantr. Dalam unggahan gambar berwarna hitam tersebut, aktor dan selebgram bernama asli Teuku Rushariandi itu menyematkan caption "Ternyata, aku gak sekuat itu!".
Unggahan yang dibagikan Teuku Ryan itu lantas mengundang tanya warganet.
Spekulasi Teuku Ryan tengah diterpa masalah rumah tangga tersebut berawal dari jarangnya ia mengunggah momen-momen bersama keluarganya akhir-akhri ini. Di berbagai acara, aktor kelahiran Langsa, Aceh, 4 Oktober 1994 itu pun jarang menghadirinya bareng sang istri.
Alasan perbedaan pekerjaan juga menyebabkan Teuku Ryan dan istrinya punya kesibukan masing-masing pun belum mampu meredakan isu keretakan rumah tangganya.
Isu keretakan rumah tangga ini semakin diperuncing oleh ramainya haters mempertanyakan tentang pekerjaan Teuku Ryan. Bahkan, ada haters yang menyebut Teuku Ryan adalah seorang pengangguran yang hanya numpang hidup sama istrinya.
Isu miring itu kembali ramai dipergunjingkan setelah Teuku Ryan membagikan blank post di akun Instagram-nya. Warganet pun meyakini, postingan Teuku Ryan tersebut ada hubungannya dengan isu miring terkait rumah tangga yang saat ini sedang dihadapinya.
Warganet, merespon blank post dengan berbagai tanggapan, salah satunya dengan mengirimkan tagar #NguatinTeukuRyan di platform X (dulu Twitter).
Melalui tagar tersebut, penggemar Teuku Ryan mengangkat sosok Teuku Ryan. Di mata mereka, setelah menikah pun, Teuku Ryan masih menjadi sosok yang bukan hanya gagah dan tampan, tapi juga cerdas. Hal ini ditunjukkan dengan keberhasilannya meraih gelar magister (S2) dengan status cumlaude alias memuaskan.
Setelah menikah, masih menurut warganet, Teuku Ryan pun selalu berusaha menunjukkan diri sebagai suami yang bertanggung jawab dan penuh perhatian untuk anak dan istrinya, serta terlihat bahagia hidup bersama keluarga.
Baca Juga: Akun Penyebar Chat Fuji Maki-Maki Karyawan Malah Dibela Fans Sang Selebgram, Kok Bisa?
Selain menaikkan sisi baiknya, para penggemarnya pun mendoakan agar apapun masalah yang tengah dihadapi Teuku Ryan, termasuk isu miring keretakan rumah tangganya bisa segera diselesaikan dengan cepat dan baik.
"Semoga masalahnya cepet selesai ya #NguatinTeukuRyan," tulis warganet yang ramai di platform X (Twitter).
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Nisfu Syaban Baca Yasin 3 Kali Setelah Maghrib untuk Apa? Ini Penjelasannya
-
5 Rekomendasi Sunscreen untuk Kulit Berminyak Paling Murah di Indomaret
-
Apa Warna Lipstik untuk Bibir Tipis? Ini 5 Rekomendasi Produknya
-
5 Sunscreen Wardah untuk Cegah Kerutan dan Flek Hitam di Usia 55 Tahun ke Atas
-
7 Rekomendasi Lipstik untuk Bibir Gelap agar Terlihat Muda dan Fresh
-
5 Rekomendasi Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering dan Kusam
-
5 Serum Wardah Paling Laris untuk Hempas Flek Hitam dan Kerutan di Usia 50-an
-
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
-
Tak Sekadar Juara, Ini Cerita Inspiratif di Balik Kompetisi Robotik Siswa Indonesia
-
3 Cushion Pixy untuk Tutupi Garis Halus pada Lansia Usia 50 Tahun ke Atas