Suara.com - Jadi salah satu nenek hits yang disorot netizen, outfit of the day alias OOTD momong cucu ala Dewi Zuhriati alias Oma Gala dan Geni Faruk dibandingkan. Kira-kira siapa ya yang lebih telaten?
Setelah gagal jadi besan karena kandasnya hubungan kedua anaknya, yaitu Fujianti alias Fuji dan Thariq Halilintar. Kini gaya Oma Gala dan Geni Faruk disorot sebagai perempuan yang sudah memiliki cucu.
Berikut ini adu gaya OOTD momong cucu Geni Faruk vs Oma Gala yang berhasil diulas suara.com, Kamis (23/11/2023).
1. Gaya Momong Cucu Geni Faruk
Meski jarang menikmati waktu bersama cucunya Ameena Nur Atta karena kerap bepergian bersama anak-anaknya ke luar negeri. Ternyata Geni Faruk selalu menyempatkan, mengabadikan kebersamaannya dengan sang cucu.
Buktinya meski tidak terlalu banyak, terdapat beberapa fotonya dengan buah hati Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah sebagai cucunya. Salah satu potret itu terlihat saat Geni Faruk asik memeluk Ameena dan menempelkan pipi balita tersebut ke pipinya.
Di beberapa foto lainnya, juga terlihat Geni Faruk sempat menyuapi cucunya makan di kursi makan. Namun pakaian yang dikenakannya cenderung stylish dengan stoking coklat, kaus hitam lengan panjang dan inner hijab hitam serta gaya kerudung turban.
Geni Faruk juga terlihat mengenakan jam tangan smartwatch, serta tidak lupa anting di luar bagian telinga hijabnya.
2. Gaya Momong Cucu Oma Gala
Baca Juga: 5 OOTD Formal Mulan Jameela Jadi Anggot DPR, Gayanya Ibu-Ibu Politisi Banget
Dewi Zuhriati alias Oma Gala tampak sangat menyayangi cucu lelaki satu-satunya, dari mendiang anaknya Febri Andriansyah dan Vanessa Angel yakni Gala Sky Andriansyah yang sudah berusia 3 tahun.
Apalagi sejak ditinggalkan orangtuanya dalam kecelakaan tragis, Gala dirawat dan tinggal bersama kakek neneknya dari pihak orangtua Febri Andriansyah. Sehingga sebagai cucu kesayangan, Oma Gala terlihat cukup sering terlihat saat momong cucu.
Dewi juga kedapatan sering mengajak cucunya jalan ke luar rumah. Termasuk mengajak jalan-jalan ke pantai. Tidak hanya Oma Gala, Haji Faisal yang juga tampak menemani Gala bermain pasir pantai dan air laut.
Di beberapa kesempatan lain, Oma Gala juga asik berfoto dengan Gala yang sudah siap untuk liburan. Tidak ada yang istimewa dari penampilan perempuan yang sudah menjadi nenek itu, ia hanya mengenakan turban putih dan kemeja batik panjang yang dikeluarkan, lengkap dengan celana jeans hitam panjang.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
4 Jam dari Jakarta, Pesona Air Terjun Citambur Setinggi 100 Meter yang Bikin Terpana
-
5 Serum Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun, Kulit Jadi Kencang dan Awet Muda
-
4 Zodiak Paling Beruntung Besok 22 November 2025: Dompet Tebal, Asmara Anti Gagal
-
5 Contoh Amanat Pembina Upacara Hari Guru Nasional 2025, Sarat Makna dan Menggugah Jiwa
-
5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
-
7 Rekomendasi Parfum Wangi Ringan yang Fresh di Indomaret untuk Guru
-
5 Serum Vitamin C untuk Ibu Rumah Tangga, Bye-bye Kusam dan Tanda Penuaan Kulit
-
Lompatan Baru Wisata Jakarta: Destinasi Terintegrasi dari Pantai, Mangrove, hingga Outbound
-
5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
-
OMG Creator Fest 2025, Ruang Kreatif Baru untuk Mendorong Perempuan Muda Berkarya dan Berkarier