Suara.com - Nagita Slavina bersama rombongan artis lainnya mengikuti ajang maraton di Singapore Marathon 2023, Sabtu (2/12/2023). Keikutsertaannya ini disponsori oleh Gilang Juragan dan Shandy Purnamasari dari MS Glow.
Meski baru pertama kali ikut lomba lari 10K, Nagita Slavina berhasil menyelesaikannya dalam waktu 1 jam 15 menit.
Dikutip dari akun TikTok @tsmedia.id, Nagita mengaku kalau sebelum mengikuti lomba lari ini, ia sudah sempat latihan lari 10 km dengan catatan waktu 1 jam 17 menit.
Meski berhasil menyelesaikan lari 10K dan mendapat medali pertamanya, Nagita mengaku kalau ia sempat merasa mau muntah menjelang garis finish.
Namun untungnya, ada Nia Ramadhani yang menarik dirinya hingga akhirnya ia berhasil melewati garis finish.
"Mau muntah gua terakhirnya, gua nge-push ini terakhir, sama Nia digeret. Gua udah siap tarik (topi) ini, gua udah huekk mau muntah gitu tapi nggak keluar," kata Nagita Slavina.
Momen keberhasilan Nagita menyelesaikan lari 10K pertamanya ini disambut bangga oleh sang suami, Raffi Ahmad.
"Alhamdulillah ngawal virgin 10K Singapore Nagita Slavina proud finish strong," tulis Raffi Ahmad dalam caption unggahannya di Instagram @raffinagita1717.
Dalam unggahan tersebut, Raffi dan Gigi tampak memakai kaos putih berlogo MS Glow dan kompak memamerkan medali yang didapat.
Lantaran sang istri sudah berhasil menaklukkan 10K pertamanya, Raffi Ahmad pun menargetkan Nagita Slavina untuk naik level.
Ia menyebut ingin Nagita Slavina bisa mengikuti half maraton 21 km dan full marathon 42 km di tahun 2024 mendatang.
"Next target buat Nagita semangaaaat yaaaaaa buat 21 km dan FM 42 km 2024. Nagita Slavina pasti bisaaaa," tulis Raffi Ahmad lagi.
Dalam ajang Singapore Marathon 2023 ini, Raffi Ahmad juga mengikuti lari 10K dan berhasil mencapai garis finish lebih cepat daripada sang istri, yaitu 1 jam 8 menit.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Bukan Sekadar Koleksi: Collectible Card Bisa Jadi Media Belajar dan Bermain
-
Berapa Harga Lipstik Dior? Simak 13 Varian dan Harganya
-
Transisi dari Kerja 9-5 ke Remote Work: Konsultasi Karir untuk Office Workers
-
Siapa Paling Hoki? Ini Daftar 5 Shio Beruntung dan Makmur di 27 Januari 2026
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Anak-Anak, Main di Luar Jadi Tenang
-
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
-
Belanja Sambil Selamatkan Bumi: Daur Ulang Plastik Jadi Gaya Hidup di Bali
-
3 Skincare PinkRoulette untuk Cerahkan Wajah, Salah Satunya Andalan Lula Lahfah
-
2 Pilihan Lipstik Purbasari yang Tahan Lama, Cocok untuk Sehari-hari
-
3 Menit Paham Tata Cara Hadorot Ziarah Kubur, Bekal Penting Nyekar Ramadan 1447 H