Suara.com - Luna Maya jadi salah satu artis yang hadir dalam pernikahan Bunga Citra Lestari (BCL) dan Tiko Aryawardhana di Amankila Resort, Bali, pada Sabtu, 2 Desember 2023. Luna Maya membagikan keseruan acara tersebut pada sejumlah postingannya di Instagram, termasuk menu hidangan saat resepsi pernikahan BCL dan Tiko.
Tak nampak sang kekasih, Maxime Bouttier, menemani artis 40 tahun tersebut. Luna Maya nampaknya hadir bersama rekan artis lainnya, seperti Maia Estianty, Ayu Dewi, juga Aming.
Lewat postingan di Instagram story, Luna Maya membagikan potret meja makan saat acara resepsi pernikahan BCL. Pemain film Suzanna itu memperlihat souvenir pernikahan BCL, yang terlihat seperti pouch bernuansa biru, masih lengkap segel kertas dengan tulisan 'Bunga & Tiko'.
Di atas meja juga terdapat alas kertas yang menandakan temoat duduk Luna Maya. Serta terdapat daftar menu hidangan mulai dari makanan pembuka hingga dessert. Berikut daftar makanan tersebut:
1. Entree - Cram Cam
Entree berarti hidangan pertama, restoran biasanya menyajikan makanan berupa sup atau sajian kecil lainnya. Hal itu pula terjadi saat resepsi pernikahan BCL. Tercatat kalau hidangan pembuka saat acara tersebut berupa cram cam atau sup ayam bening khas Bali. Suo tersebut biasanya hanya berisi potongan daging ayam bening dengan bumbu khas serta diberi taburan bawang goreng.
2. First course - Gado Gado
Makanan utama pertama berupa gado-gado yang merupakan makanan khas Betawi. Hidangan itu biasanya disajikan dengan aneka sayuran seperti kangkung, sawi, ketimun, dan toge. Serta ada tahu, tempe, dan telur yang kemudian diberi saus kacang. Sering kali juga diberi tambahan lontong.
3. Second course - Ayam Sambal Matah
Baca Juga: Senyum Bahagia, Wajah BCL dan Tiko Aryawardhana Dinilai Mirip saat Pamer Cincin: Inilah Takdir
Di Bali tanpa mencoba sambal matah memang kurang lengkap. Sambal yang dibuat mentah itu memang telah terkenal kenikmatannya. Saat acara pernikahan BCL, sambal matah tersebut menjadi bumbu dari daging ayam.
4. Dessert - Es Manggis
Sebagai makanan penutup, tamu dihidangkan es manggis. Hidangan yang terbuat dari buah manggis itu sebenarnya mirip dengan hidangan jus buah pada umumnya. Rasanya manis asam khas manggis, sehinggabterasa segar saat diseruput.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Satu dari Tiga Pemimpin Bisnis Global Adalah Perempuan, Tapi Modal Masih Jadi Kendala
-
Dari Barat ke Timur, Sorong Kedatangan Toko Retail yang Hadirkan Pengalaman Belanja Seru
-
Jelang Akhir Tahun, Lonjakan Pengiriman Paket Bikin Banyak yang Lupa Soal Ini
-
7 Fakta Kereta Rata Pralaya, Pusaka Kraton Solo untuk Pemakaman Pakubuwono XIII
-
7 Rekomendasi Warna Lipstik Pigmented untuk Kulit Sawo Matang, Mulai Rp50 Ribuan
-
5 Rekomendasi Sunscreen Azarine Mengandung Vitamin C untuk Kulit Remaja Berjerawat
-
Urutan Skincare Cowok Remaja hingga Dewasa Muda Biar Wajah Cerah: Ini Rekomendasinya
-
3 Zodiak Paling Beruntung soal Asmara di November 2025, Cinta Lagi Manis-manisnya
-
6 Model Frame Kacamata yang Stylish dan Keren di 2025, Mana Pilihanmu?
-
Kapan Jumat Kliwon Bulan November 2025? Catat Ini Tanggalnya