Suara.com - Debat Pilpres 2024 akan digelar dalam lima kali, yakni dua kali pada Desember 2023, dua kali pada bulan Januari 2024, dan terakhir pada Februari 2024. Debat capres-cawapres perdana akan digelar pada Selasa, 12 Desember 2023.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah memilih dua moderator untuk debat Pilpres perdana. Salah satunya Valerina Daniel. Selain itu, KPU juga menunjuk Ardianto Wijaya.
"Kita juga sudah mendapatkan moderator untuk diskusi atau debat pertama capres-cawapres, yaitu Ardianto Wijaya dan Velerina Daniel," ucap August Mellaz selaku Komisioner KPU RI di kantor KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat (9/12/2023).
Lantas, seperti apa profil, biodata, dan rekam jejak Valerina Daniel?
Profil dan Rekam Jejak Valerina Daniel
Valerina Daniel merupakan seorang penyiar di berbagai stasiun TV swasta dan pemerintah. Ia lahir pada 28 November 1978.
Wanita yang akrab disapa Val ini berkuliah di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia jurusan Hubungan Internasional.
Setelah lulus, ia mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan pendidikan di Monash University bidang Master of Communications and Media Studies.
Valerina telah menikah dengan seorang pria bernama Febby Andryananto pada 2017 silam. Setelah itu, Valerina diboyong suami ke Washington DC.
Baca Juga: Jadi Kuasa Hukum Prabowo-Gibran Terkait Gugatan Di PN Jakpus, Yusril: Kami Hadapi Dengan Santai
Sebelum berkecimpung di media, Valerina Daniel pernah mengikuti kontes None Jakarta pada 1999 mewakili Jakarta Timur.
Selain itu, Valerina juga mengikuti kontes Putri Indonesia 2005. Bahkan, ia juga didapuk sebagai Duta Lingkungan Hidup Indonesia pada 2017.
Pada 2018 hingga 2020 lalu, Valeria diminta untuk menjadi salah satu Tenaga Ahli Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.
Kariernya sebagai pembawa berita dimulai pada tahun 2000 di stasiun televisi TPI yang sekarang menjadi MNCTV.
Saat ini, Ia bekerja sebagai Pembawa Acara (News Anchor) di TVRI Nasional. Ia juga pernah beberapa bekerja di stasiun televisi lainnya seperti Metro TV, SCTV, ANTV, dan BeritaSatu.
Valerina juga tercatat sebagai Penasihat Komunikasi spesialisasi Urusan Pemerintahan. Selain itu, Ia juga sebagai Media/Hubungan Masyarakat dan Keberlanjutan.
Berita Terkait
-
Jadi Kuasa Hukum Prabowo-Gibran Terkait Gugatan Di PN Jakpus, Yusril: Kami Hadapi Dengan Santai
-
3 Titah Megawati Untuk Menangkan Duet Ganjar-Mahfud: Turba, Sosialisasi, Saksi
-
Sehari Jelang Debat Pilpres 2024, Elektabilitas Ganjar Pranowo Versi Litbang Kompas Terbaru Malah Nyungsep!
-
Survei Litbang Kompas: Prabowo-Gibran Unggul 39,3 Persen Suara, Anies-Cak Imin dan Ganjar-Mahfud Tertinggal Jauh
-
Cuma Muncul Jelang Pemilu, Akitivis 98 Minta Isu HAM Tidak Hanya Jadi Ritual 5 Tahunan
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
5 Rekomendasi Krim Retinol untuk Usia 50 Tahun, Ampuh Atasi Flek Hitam dan Kerutan
-
5 Rekomendasi Parfum Lokal Wangi Kue, Cocok untuk Wanita Penyuka Aroma Manis
-
Link Resmi Download Logo Hari Pahlawan 2025 Lengkap: PNG, AI, CDR, dan SVG
-
5 Sunscreen untuk Perlindungan dari Polusi, Cocok bagi Masyarakat Urban
-
5 Treatment Kecantikan untuk Menghilangkan Flek Hitam, Lebih Efektif dari Skincare
-
6 Shio Paling Bersinar di 7 November 2025, Keberuntungan dan Rezeki Menanti
-
3 Sunscreen untuk Mencegah Hiperpigmentasi bagi Wanita Usia 40-an
-
7 Rekomendasi Lipstik yang Bisa Buat Blush On: Praktis, Bikin Bibir dan Pipi Jadi Merona
-
Sunscreen SPF 35 Bisa Samarkan Flek Hitam? Ini 3 Rekomendasi Produknya yang Mencerahkan
-
Susunan Upacara Hari Pahlawan 2025 Lengkap Sesuai Pedoman dari Kemensos