Suara.com - Sosok Sukartini Djojohadikusumo mendadak menjadi sorotan usai Fadli Zon mengunggah foto wanita yang ternyata tante Prabowo Subianto ini di akun X atau Twitter-nya. Mari mengenal sosok Sukartini Djojohadikusumo, tante Prabowo yang usianya sudah 105 tahun.
Melalui postingan tersebut, Fadli Zon juga menjelaskan bahwa meskipun sudah berusia hampir 105 tahun, Ibu Sukartini tetap mendukung ponakannya. Ia terlihat semangat menyimak debat capres 2024 yang diselenggarakan KPU (12/12/23).
Mengenal sosok Sukartini Djojohadikusumo
Ini bukan kali pertama wanita bernama lengkap Sukartini Silitonga Djojohadikusumo tampil di hadapan publik. Beberapa waktu lalu, tepatnya di bulan Maret 2023, Prabowo juga sempat membagikan kedekatanya dengan Sukartini.
Usut punya usut, Sukartini Djojohadikusumo adalah tante dari Prabowo Subianto. Ia merupakan adik dari ayah Prabowo, Soemitro Djojohadikoesoemo.
Prabowo sempat mengaku bahwa jika ia tidak memiliki waktu mengunjungi Ties (sapaan akrab Sukartini), ia akan mengirimkan bunga segar, lengkap dengan kalimat “sakti” dan doa-doa.
Kedekatan Prabowo dan Sukartini memang sudah terjalin sejak lama. Calon presiden nomor urut dua ini bahkan sempat mengajak Tien jalan-jalan ketika wanita berusia di atas 1 abad ini masih tinggal di Londong, Inggris.
Prabowo juga mendapatkan julukan sendiri dari Tien yaitu My Brave Nephew yang berarti ponakanku yang berani.
Dukungan Soekartini Djojohadikusumo pada Prabowo
Baca Juga: Sosok Sukartini Djojohadikusumo, Tante Prabowo yang Bugar di Usia 105 Tahun
Selain menyaksikan aksi debat calon presiden di layar kaca, Tien sudah terlebih dahulu memberi dukungan pada Prabowo melalui bentuk lain. Salah satunya adalah ketika ia menanamkan falsafah Noblesse Oblige pada Prabowo.
Falsafah dalam bahasa Prancis tersebut, secara singkat bermakna bahwa ‘kehormatan mendatangkan tanggung jawab’.
Rahasia sosok Sukartini Djojohadikusumo panjang umur
Vanya, selaku putri dari Sukartini Djojohadikusumo menyebutkan bahwa setidaknya ada tiga faktor yang ia juga menjadi alasan sang ibu bisa panjang umur.
Pertama adalah faktor genetik. Saudara Tien diketahui berusia hingga rata-rata 80 tahun.
Faktor kedua adalah olahraga, Tien memang diketahui gemar olahraga sejak kecil. Setelah itu, fator terakhir adalah bagaimana Tien hidup sebagai orang yang tidak neko-neko. Ia selalu memilih hidup biasa-biasa saja dan tetap mensyukurinya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kalahkan 24 Negara! Ini Deretan Inovasi Pelajar Indonesia yang Borong Medali Emas di Ajang Bergengsi
-
Apa Sunscreen Wardah untuk Flek Hitam? Ini 4 Pilihan Terbaik untuk Lindungi Wajah
-
Bingung Mulai Pidato Isra Miraj 2026? Cek 3 Contoh Teks Singkat untuk Acara RT atau Sekolah
-
Apa Krim Penghilang Flek Hitam di Apotek? Ini 5 Rekomendasi buat Kamu
-
Apa Pekerjaan Roby Tremonti? Diduga Ingin Sewa Buzzer Tapi Bayarnya Pakai 'Take and Give'
-
Apa Boleh Pakai Lip Balm Setiap Hari? Kenali Manfaat dan Risikonya
-
Pendaftaran Mudik Lebaran Gratis 2026 Resmi Dibuka, Daftar di 7 Link Ini Sebelum Kehabisan!
-
Siap-Siap Sambut Lebaran Dua Kali dalam Setahun, Kapan Tepatnya dan Kenapa Bisa Terjadi?
-
Bedak Apa yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas? Ini 5 Rekomendasi Terbaik
-
Lipstik Apa yang Tahan 24 Jam? Ini 5 Rekomendasi Terbaik buat Bibir Kamu