Suara.com - Istri pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab, yakni Syarifah Fadlun Yahya meninggal dunia pada Sabtu (16/12/2023). Ia menghembuskan napas terakhir sekitar pukul 15.00 WIB usai menerima perawatan dari rumah sakit.
Hal itu telah dikonfirmasi Tim Kuasa Hukum Habib Rizieq Shihab, yakni Aziz Yanuar. Namun, masih belum diketahui apa penyebab Syarifah meninggal dunia. Hanya saja, ia memang sudah disebut sakit sejak beberapa waktu lalu.
Kabar tersebut lantas membuat Habib Rizieq ikut ramai diperbincangkan. Tak sedikit yang penasaran soal jumlah istrinya. Sebab, ia yang merupakan salah satu keturunan Rasulullah SAW dinilai turut mengamalkan poligami.
Berapa Istri Habib Rizieq?
Nabi Muhammad SAW melakukan poligami dengan tujuan untuk mengangkat harkat dan martabat para janda. Untuk itu, jika ada yang memiliki lebih dari satu istri karena nafsu belaka, dipastikan bukan mengikuti ajarannya.
Meski merupakan keturunan Nabi Muhammad, Habib Rizieq tidak mengamalkan poligami. Ia hanya memiliki satu istri bernama Asy-syarifah Fadlun binti Fadhil bin Hasan Ibnul Habib Al Mufthi Usman bin Yahya.
Tak diketahui kapan dan di mana Syarifah Fadlun lahir. Hanya saja, ia menikah dengan Habib Rizieq Shihab pada 11 September 1987. Dari hasil pernikahannya, mereka enam anak perempuan dan satu anak laki-laki.
Anak-anaknya itu bernama Najwa Shihab, Fairuz Shihab, Rufaidah Shihab, Mumtaz Shihab, Zulfa Shihab, Zahra Shihab, dan Humaira Shihab. Di sisi lain, Habib Rizieq sudah sempat berbicara soal istrinya yang mengidap penyakit.
Hal itu disampaikan Rizieq yang tak bisa datang ke Munajat Kubro 212 pada Sabtu (2/12/2023) lalu. Ia meminta maaf karena urung hadir untuk menjaga istri yang ada di rumah sakit. Ia pun meminta doa untuk kesembuhan Syarifah.
"Kepada segenap panitia dan umat yang menghadiri Munajat Kubro 212 tahun 2023, dengan ini saya al fakir Muhammad Rizieq Shihab, memohon berjuta maaf berhalangan hadir karena harus menjaga istri yang masih terbaring di rumah sakit," kata Habib Rizieq dalam surat yang dibacakan Ketua SC Munajat Kubro, Muhammad Bin Husein Alatas di Monas, Jakarta.
"Doakanlah agar Allah SWT menyembuhkan dengan sebaik-baiknya penyembuhan," sambungnya.
Wasekjen PA 212 Novel Bamukmin juga buka suara soal kondisi Syarifah sebelum meninggal dunia. Ia mengatakan istri Habib Rizieq itu sempat bolak-balik ke rumah sakit untuk mengobati penyakit yang dideritanya.
Dalam momen pernikahan putri kelima Habib Rizieq pada September lalu, Syarifah juga tidak mengikuti prosesi pernikahan sampai selesai karena sakit. Meski begitu, Novel juga tak merinci penyakit apa yang diderita Syarifah.
Adapun jenazah istri Habib Rizieq itu disholatkan di MS Petamburan pada Minggu (17/12/2023) sekitar pukul 07.00 WIB. Lalu, almarhumah pun diketahui dimakamkan di Mega Mendung, Bogor, Jawa Barat pada pukul 10.00 WIB.
Kontributor : Xandra Junia Indriasti
Berita Terkait
-
Jelang Antar Istri Tercinta ke Peristirahatan Terakhir, Habib Rizieq: Tolong Dibukakan Pintu Maaf Sebesar-besarnya
-
Keluarga Minta Foto Almarhumah Syarifah Fadlun Yahya Tak Disebar di Medsos: yang Sudah Mohon Dihapus!
-
Biodata dan Profil Syarifah Fadlun: Istri Habib Rizieq Meninggal, Ternyata Bukan Keturunan Sembarangan
-
Anies Doakan Mendiang Istri Habib Rizieq: Semoga Almarhum Husnul Khotimah
-
Istri Anies Melayat Ke Kediaman Habib Rizieq, Sebut Syarifah Fadlun Perempuan Luar Biasa
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Puasa Syaban Berapa Hari? Ini Panduannya Berdasarkan Sunnah dan Amalan Rasulullah
-
Puasa Tahun ini Tanggal Berapa? Ini Jadwal Penetapan Bulan Ramadan 2026
-
Lirik dan Link Resmi Download Lagu 'Rukun Sama Teman', Wajib Dinyanyikan saat Upacara
-
5 Rekomendasi Lip Liner untuk Samarkan Bibir Gelap Usia 40 tahun
-
Doa Bulan Syaban, Arab Latin dan Artinya Agar Dapat Ampunan dan Hati Bahagia Saat Ramadan
-
5 Lipstik Satin untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Ampuh Samarkan Garis Halus
-
5 Moisturizer Gel yang Tidak Cocok Buat Kulit Kering
-
Berapa Kg Beras untuk Bayar Fidyah Puasa 30 Hari? Ini Bacaan Niat dan Panduan Lengkapnya
-
Usia 40 Pakai Sunscreen SPF Berapa? 7 Rekomendasi Untuk Cegah Penuaan Dini
-
5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun