Suara.com - Kulit putih masih sering jadi standar cantik bagi masyarakat Indonesia. Bahkan, tak sedikit yang menjadikan kulit putih para idol Kpop sebagai acuan. Bisakah kita punya kulit seputih mereka?
Faktanya, warna kulit asli setiap manusia dipengaruhi secara genetik serta letak geografis tempat tinggalnya. Itu sebabnya, kulit orang Indonesia kebanyakan memang tidak bisa seputih orang-orang keturunan Korea maupun di negara barat.
Dokter Spesialis Kulit dr. Riris Asti Respati Sp.DV juga menegaskan bahwa tidak ada produk skincare apa pun yang bisa mengubah kulit jadi nampak putih. Klaim yang lebih realistis menurutnya justru membuat kulit nampak lebih cerah.
"Yang perlu diluruskan adalah istilahnya, bukan putih tapi cerah. Jadi sebetulnya skincare itu kalau mau klaim lebih cocok mencerahkan, bukan memutihkan. Karena seputihnya kita orang Asia, gak mungkin bisa seputih orang barat atau bule," jelas dokter Riris ditemui di Jakarta X Beauty di Senayan, Jakarta, Minggu (17/12/2023).
Dalam ilmu kedokteran juga tidak ada pengobatan atau perawatan yang bisa mengubah warna dasar kulit atau skintone seseorang jadi nampak putih. Istilah yang tepat, lanjut dokter Riris, sebenarnya kukut nampak lebih cerah. Namun, batasan tingkat cerah pada setiap orang juga berbeda-beda, karena hal ini sangat dipengaruhi secara genetik.
"Cara paling gampang cek kulit kita tercerah seperti apa, lihat aja lengan bagian dalam. Atau yang jarang pakai pakaian terbuka bisa dada. Secerahnya paling sampai situ," saran dokter Riris.
Apabila ada perawatan yang mengubah skintone jadi tiba-tiba putih, dokter Riris mengingatkan bahwa hal itu justru harus diwaspadai. Terutama produk skincare dengan klaim bisa membuat kulit lebih putih, karena justru biasanya mengandung bahan berbahaya seperti merkuri.
"Kalau misalnya tiba-tiba putih, pasti ada sesuatu yang aneh. Sebenarnya itu kontroversial, kaya skincare apa yang bisa bikin putih banget. Jadi musti dicek dulu, ada enggak database, penelitian sudah ada belum. Memang, jadi konsumen mesti pintar. Jadi putih, pakai apa, itu harus research lagi penelitiannya sudah ada atau belum," pesannya.
Baca Juga: Ini Beda Tren Kecantikan di Indonesia vs Luar Negeri: Masih Banyak yang Ingin Putih?
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
7 Rekomendasi Serum Hyaluronic Acid untuk Kulit Lembab, Cerah, dan Kenyal
-
4 Minuman Sehat yang Cocok Dikonsumsi usai Barbeque-an Saat Tahun Baru 2026
-
Maia Estianty Mimpi Bertemu 3 Nabi, Apa Maknanya? Ini Penjelasan Habib Jafar
-
5 Rekomendasi Sunscreen Wudhu Friendly Termurah dan Terbaik di 2026
-
7 Merek Probiotik Anak Terbaik yang Ampuh dan Ramah di Kantong, Harga Mulai Rp10 Ribuan
-
5 Sepatu Running Lokal Kembaran Reebok Ori, Brand Dalam Negeri Kualitas Dunia
-
5 Shio Paling Beruntung di Januari 2026: Siap-siap Sambut Rezeki dan Karier Melejit!
-
Ramalan Lengkap Shio Kuda di 2026: Karakter, Angka Keberuntungan, Pasangan, dan Karier
-
Apakah Tanggal 2 Januari 2026 Libur Cuti? Ini Penjelasannya
-
5 Moisturizer yang Tidak Bikin Jerawatan, Alternatif untuk Kulit Berminyak dan Sensitif