Suara.com - Nama Daud Waas menjadi perbincangan usai penampilannya di ajang pencarian bakat X Factor Indonesia viral baru-baru ini. Penampilannya itu mendapat sorotan karena berhasil membuat Bunga Citra Lestari alias BCL menangis melihat penampilannya.
Daud Waas sendiri berhasil membuat BCL menangis sebab lagu yang diciptakannya untuk istri Tiko Aryawardhana tersebut. Sebab hal tersebut, sosok Daud Waas sendiri langsung menjadi perbincangan oleh warganet.
Namun, siapa sebenarnya sosok dari Daud Waas ini? Berikut terdapat beberapa fakta menarik mengenai sosok Daud Waas.
1. Bekerja sebagai security
Selain tampil ke berbagai acara untuk bernyanyi, Daud Waas sendiri diketahui sebagai seorang security. Hal ini diketahui dalam salah satu unggahannya di akun Instagram pribadinya. Dalam unggahannya, memperlihatkan Daud Waas yang sedang bertugas menjaga sebuah acara konser. Ia juga terlihat menggunakan seragam khusus untuk berjaga.
2. Memiliki anak
Daud Waas diketahui memiliki seorang anak perempuan. Dalam salah satu postingannya di Instagram, memperlihatkan sosok bayi perempuan. Ia juga menuliskan caption yang berisi pesan dirinya sebagai seorang ayah.
“Kamu adalah yang pertama mungkin yang terakhir dan anak terbaik wahai putriku. Aku selalu menikmati setiap waktu bersamamu meskipun aku tahu nantinya kamu akan meninggalkan ayahmu, aku menikmati semuanya,” tulisnya.
3. Menciptakan lagu untuk Judika
Sebelum mengikuti ajang X Factor Indonesia, Daud Waas rupanya memang sudah sering menulis lagu. Ia diketahui menuliskan lagu untuk Judika berjudul “Aku Yang Terluka”. Lagunya ini juga cukup dikenal. Bahkan, di Youtube, lagunya juga sudah didengar hingga jutaan kali.
4. Pernah ikut Idola Cilik
Daud Waas diketahui pernah ikut ajang pencarian bakat anak-anak, yakni Idola Cilik. Ia ikut Idola Cilik ke-3 bersamaan dengan juara X Factor musim ke-3, Alvin Jonathan. Saat Idola Cilik, Daud Waas berhasil menempatkan posisi hingga 8 besar.
5. Buat BCL nangis dan trending
Sementara itu, Daud Waas kembali muncul di ajang X Factor Indonesia musim ke-4. Pada penampilannya, ia membawakan lagu yang belum diberi judul khusus untuk BCL.. Lagu ini bercerita tentang rindu kepada sosok yang telah pergi itu sukses membuat BCL menangis dan menjadi trending 1 Youtube.
Penampilannya itu langsung menjadi perbincangan warganet. Apalagi, warganet menduga kalau BCL kembali mengingat mendiang Ashraf Sinclair karena lagu dari Daud Waas. Hingga kini jumlah video audisinya sudah disaksikan lebih dari 2 juta kali.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
7 Sunscreen Tone Up di Indomaret untuk Cerahkan Wajah, Mulai Rp17 Ribuan
-
5 Cat Rambut yang Ampuh Tutupi Uban di Alfamart, Harga Mulai Rp14 Ribuan
-
5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
-
5 Merek Vitamin B Complex Terbaik untuk Jaga Energi dan Saraf Usia 45 ke Atas
-
5 Fakta Keluarga Manohara Odelia Pinot, yang Kini Putus Hubungan dengan Sang Ibunda
-
5 Toner Centella Asiatica Murah Alternatif SKIN1004, Hilangkan Chicken Skin dan Tenangkan Kulit
-
Timothy Ronald Kupas Cara Raditya Dika Mengelola Investasi demi Kebebasan Finansial
-
6 Lipstik Matte yang Minim Transfer dan Ringan di Bibir, Murah Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Dehumidifier untuk Serap Kelembapan, Harga di Bawah Rp1 Juta
-
3 Zodiak yang Hidupnya Makin Lancar Setelah 12 Januari 2026