Suara.com - Kemesraan ala pasangan muda Pratama Arhan dan Azizah Salsha memang membuat sebagian warganet ikut merasa gemas.
Seperti belum lama ini, Zize diketahui sampai jauh-jauh terbang menyusul ke Turki demi memberikan kejutan ulang tahun untuk Arhan. Bahkan bukan hanya itu, kado yang diberikannya kepada sang suami pun ikut disorot oleh warganet lantaran harganya yang tidak main-main.
Dilihat di akun TikTok @qooqies0, Zize rupanya memberikan sebuah jam tangan mewah sebagai hadiah ulang tahun ke-22 Arhan. Namun harga jam tangan itu sontak membuat publik mengelus dada, sebab arloji Patek Philippe Aquanaut 40 - 5167A-001 Black Steel Self Winding tersebut dibanderol dengan harga Rp1,095 miliar.
“Masyaallah, Allahuakbar, zize keren banget kamu kasih hadiah ke suami gak main-main,” puji pemilik akun, dikutip pada Minggu (24/12/2023).
Kado fantastis dari Zize ini juga mengingatkan publik akan hadiah yang diberikan Arhan di hari ulang tahun istrinya beberapa bulan lalu. Saat merayakan hari jadi Zize yang ke-20, Arhan disebut-sebut memberikan hadiah dengan nilai puluhan juta Rupiah.
Dilihat dari unggahan selebgram Ratu Namira, Arhan diketahui memberikan kejutan ulang tahun untuk Zize di sebuah restoran mewah nan estetik. Zize sendiri terlihat malu-malu ketika seorang pelayan datang membawakan kue dengan lilin menyala di atasnya.
Tak hanya itu, pelayan juga memberikan sebuah buket bunga besar dan paper bag hijau yang sudah dipersiapkan Arhan. Hadiah itulah yang kemudian disorot publik, karena tertera tulisan Bottega Veneta di bagian luar paper bag tersebut.
Bottega Veneta sendiri merupakan salah satu brand mewah asal Italia yang menyediakan sederet koleksi tas. Warganet bahkan sempat menduga tas branded yang diberikan Arhan untuk Zize bisa mencapai Rp60 juta.
Baca Juga: Pendapatan Fantastis Azizah Salsha Lewat Konten Ekslusif, Bisa Tembus 3 Digit Tiap Bulan
Berita Terkait
-
Azizah Salsha Beri Kado Mewah Pratama Arhan, Belikan Jam Tangan Seharga Gaji Asnawi Mangkualam Setahun
-
Azizah Salsha Rela Susul Pratama Arhan ke Turki Setelah LDR 3 Hari, Love Language Libra Quality Time?
-
Rela Susul ke Turki, Azizah Salsha Beri Pratama Arhan Kado Ulang Tahun Jam Tangan yang Harganya Bikin Geleng Kepala
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Pilihan Parfum Aroma Gardenia untuk Kesan Feminin Kuat, Cocok bagi Wanita Percaya Diri
-
SMA 72 Jakarta Akreditasinya Apa? Ini Profil Sekolah yang Disorot usai Ledakan di Masjid
-
5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
-
Kreasi Chef dan Mixologist Bali Mendunia, Bawa Pulang Penghargaan Kuliner Asia Pasifik
-
Ketika Kisah Cinderella Diceritakan Kembali Lewat Balet Klasik Bernuansa Modern
-
Kulit Kusam Bikin Gak Pede? Ini Penyebab dan Solusi Jitu yang Bisa Kamu Coba
-
Modest Fashion Go International! Buttonscarves Buka Gerai Eksklusif di Jewel Changi
-
4 Tips Menyimpan Sunscreen agar Tak Cepat Rusak, Biar Tetap Efektif Lindungi Kulit!
-
Bapmericano, Tren Nasi Campur Kopi dari Korea yang Bikin Geger: Enak atau Aneh?
-
Kisah Istri Pengemudi yang Berdaya: Perjalanan Bu Tami dari Dapur Rumah ke Usaha Roti Laris