Suara.com - Baba Vanga atau yang memiliki nama lengkap Vangelia Pandeva Gushterova, sosok yang dikenal sebagai seorang ahli mistik Bulgaria yang memiliki kemampuan untuk melihat dan meramal masa depan. Sebelumnya, Baba Vanga telah meramal beberapa peristiwa yang akan terjadi pada tahun 2024 ini. Kira-kira, seperti apa ramalan baba Vanga? Apakah ramalan itu jadi kenyataan?
Ramalan Baba Vanga Jadi Kenyataan
Salah satu ramalannya yaitu setelah dua dekade tsunami di Samudera Hindia pada 2004 silam, akan ada tsunami lain yang lebih dahsyat diperkirakan melanda benua Asia. Ramalan ini dikaitkan sebagian orang dengan peristiwa gempa bumi di Jepang beberapa waktu lalu. Gempa bumi berkekuatan 7,5 magnitudo dan disertai gelombang tsunami setinggi lebih dari satu meter itu telah mencapai kota Wajima di Ishikawa. Selain itu, gelombang tsunami lainnya juga tercatat setinggi 40 cm di wilayah Kashiwazaki.
Baba Vanga juga meramalkan bahwa dampak gempa bumi serta tsunami tersebut akan lebih buruk dan tidak hanya dirasakan oleh negara asal, tapi juga wilayah sekitarnya.
Hal itu setara dengan gempa dan gelombang tsunami yang terjadi di Jepang beberapa waktu lalu yang juga melanda wilayah Noto di prefektur Ishikawa. Gempa terjadi sekitar pukul 16.10 waktu setempat, kemudian disusul gelombang tsunami terjadi pada pukul 16.21 waktu setempat.
Selain itu, sejumlah wilayah lain di sepanjang pantai barat Jepang juga dikabarkan sedang dilanda gelombang tsunami kurang dari 1 meter, antara lain yaitu pelabuhan Kanazawa, Kashiwazaki, Kota Toyama, pulau Tobishima, dan pulau Sado.
Baba Vanga sendiri sudah bisa meramal usai kehilangan penglihatan secara misterius akibat badai besar saat masih berusia 12 tahun. Baba Vanga ditemukan beberapa hari kemudian setelah badai. Ia kemudian dikenal sebagai salah satu peramal karena bisa mendapatkan penglihatan masa depan setelah kejadian tersebut. Vanga juga telah meramalkan banyak kejadian di dunia yang beberapa di antaranya ternyata benar terjadi. Konon, prediksinya ini memiliki angka ketepatan hingga mencapai 85%.
Meski cukup pandai meramal beberapa kejadian, Vanga tidak bisa meramalkan kematiannya sendiri. Beberapa peristiwa ramalan Baba Vanga yang telah terjadi diantaranya bencana kapal selam nuklir Kursk pada 2000 dan serangan gas di Suriah. Sementara, ramalannya yang baru saja terjadi yakni terkait bencana besar di benua Asia yang pada nyatanya telah terjadi di Jepang.
Kontributor : Rishna Maulina Pratama
Baca Juga: Sumedang Diguncang Gempa Lagi, 400 Rumah Rusak dan 500 Orang Ngungsi!
Berita Terkait
-
Alasan Intetitas Gempa Makin Kerasa, Gara-gara Kebanyakan Manusia dan Bangunan?
-
Deretan Insiden di Jepang Awal Tahun 2024, Gempa hingga Tabrakan Pesawat
-
Gempa Bayah Banten Berkekuatan 5,9 Terasa Hingga Bogor dan Sukabumi
-
Sumedang Diguncang Gempa Lagi, 400 Rumah Rusak dan 500 Orang Ngungsi!
-
"Aku Masih Dikasih Kesempatan Hidup": Kisah WNI Rasakan Langsung Gempa di Jepang
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
5 Rekomendasi Sandal Empuk untuk Kesehatan Lansia, Harga Mulai Rp20 Ribuan
-
7 Vitamin Wajib untuk Lansia, Atasi Badan Lemas Tubuh Auto Bertenaga
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil Terbaik yang Tidak Bikin Pusing dan Mual
-
5 Rekomendasi Sepatu Safety Krisbow Terbaik untuk Kerja, Aman dan Nyaman
-
Skincare Apa Saja yang Sebaiknya Dipakai di Usia 50-an? Simak Anjuran Dokter Kulit
-
5 Sepatu Velcro Lokal Tanpa Tali, Solusi Anti Repot Buat Orang Tua
-
5 Sabun Cuci Muka Pilihan Paling Aman untuk Lansia, Ampuh Rawat Kulit Menipis
-
5 Parfum Murah Pria Tahan Lama Mirip Bleu de Chanel, Mulai Rp200 Ribuan
-
Begini Cara Warga Kertabumi Ubah Plastik Bekas Jadi Penghasilan Jutaan
-
5 Lip Balm Rp50 Ribuan untuk Lembapkan Bibir Kering dan Keriput di Usia 50 Tahun