Suara.com - Tampil acara PodHub bareng Deddy Corbuzier, penyanyi Vidi Aldiano selalu tampak bugar. Ia bahkan piawai melemparkan guyonan hingga ledekan pada Deddy maupun bintang tamu.
Pada episode terbaru bersama Fuji dan Joshua Suherman, Vidi ditanyai soal penyakit yang melandanya. Mulanya Vidi mengaku bahwa dirinya tengah menjalani radiasi untuk membunuh penyakit di tubuhnya.
Hingga kemudian Deddy Corbuzier mengungkapkan fakta bahwa Vidi bahkan kesakitan saat mengenakan pakaian.
“Jadi dia tuh (Vidi) kalau pakai baju sekarang itu kalau bajunya geser aja sakit semua satu badan, serius dan dia menutupi hal itu, itu luar biasanya Vidi,” jelas Deddy, dikutip dari PodHub Deddy Corbuzier, Sabtu (6/1/2024)
Sampai membuat kulit merasa sakit, apa sih penyakit Vidi Aldiano?
Vidi Aldiano sempat mengumumkan terkena kanker pada Desember 2019. Vidi kala itu menyebutkan bahwa ia mengidap kanker ginjal stadium 3. Penyakit itu diketahuinya setelah tekanan darahnya selalu tinggi.
Usai mengetahui sakit kanker, Vidi memutuskan menjalani pengobatan di Singapura. Ia kemudian menjalani operasi pengangkatan ginjal dan hidup dengan satu ginjal.
Kala itu, Vidi telah dinyatakan sembuh dan telah menjalani kegiatan seperti biasa. Vidi bahkan menikahi Sheilla Dara Aisha.
Sayangnya, belakangan Vidi mengumumkan bahwa sel kanker kembali menyebar ke berbagai titik meski kanker pada ginjalnya sudah diangkat.
Baca Juga: Wajah Fuji Saat Jadi Bintang Tamu Podcast Deddy Corbuzier Jadi Gunjingan: Ini Tanpa Filter
Kabar tersebarnya sel kanker ini diungkapkan Vidi pada Senin (18/9/2023) di akun Instagramnya. Vidi mengungkapkan bahwa kankernya yang kambuh mengharuskannya melakukan ‘spa’ atau perawatan intensif selama 3 minggu sekali.
Berita Terkait
-
Idap Kanker Ginjal, Kulit Vidi Aldiano Sering Terasa Sakit Tiap Kali Terkena Baju
-
Wajah Fuji Saat Jadi Bintang Tamu Podcast Deddy Corbuzier Jadi Gunjingan: Ini Tanpa Filter
-
Dialami Rizal Ramli, Ini yang Terjadi Pada Tubuh Saat Seseorang Idap Kanker Pankreas Stadium 4
-
Diidap Rizal Ramli Sebelum Meninggal, Ini Peluang Sembuh Kanker Pankreas Stadium 4
-
Rizal Ramli Meninggal Karena Sakit Apa? Ternyata Idap Penyakit Ganas
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok