Suara.com - Pratama Arhan saat ini diketahui tengah menjalani Pemusatan latihan (TC) bersama Timnas Indonesia untuk persiapan Piala Asia 2023 di Qatar. Penampilan suami Azizah Salsha itu pun sering menjadi perhatian publik tiap kali memposting potretnya di media sosial.
Termasuk baru-baru ini, pria asal Blora, Jawa Tengah itu terlihat memposting fotonya bersama sang sahabat, Asnawi Mangkualam. Keduanya tampak berjalan-jalan di sekitar kota Doha. Fashion Pratama Arhan pun menjadi perhatian.
Penampilan pria 22 tahun ini memang lebih segar daripada biasanya, sehingga banyak netizen yang memuji diri Pratama Arhan terlihat lebih tampan. Ia juga tampak mengenakan jaket abu-abu, dengan inner kaos hitam dan celana pendek putih.
Pratama Arhan juga tampak melengkapi penampilannya dengan sneakers hitam dan kaos kaki putih sebetis. Menariknya, seperti sang istri yang kerap tampil dengan barang branded, jaket pesepakbola yang sempat bermain untuk Tokyo Verdy itu juga memiliki harga yang fantastis.
Dikutip Instagram @azizahsalsha.wearings, Pratama Arhan diketahui menggunakan jaket dari brand Ami Paris, yakni Ami de Coeur Denim Jacket yang harganya mencapai 519 USD atau sekitar Rp8 jutaan.
Sebagai pesepakbola sukses, Pratama Arhan yang menikahi putri anggota DPR RI Andre Rosiade memang kerap terlihat mengenakan berbagai barang branded. Hal itu tak jauh berbeda dengan sederet koleksi Azizah Salsha.
Penghasilannya pun terdiri dari berbagai sumber. Saat di klub terakhirnya, Tokyo Verdy, Pratama Arhan digaji 4 juta sampai 5 juta yen per musim. Gaji tersebut setara dengan Rp500 jutaan.
Apabila dirinci per bulan, maka Pratama Arhan mendapatkan gaji sekitar Rp41 juta per bulan. Gaji tersebut diterima tiap pekan dengan penghasilan Rp10 juta per minggu masuk ke rekening Arhan.
Setiap kali dipanggil Timnas Indonesia, Pratama Arhan juga selalu mendapatkan uang saku. Uang saku itu dinilai besar karena ia merupakan pemain inti. Tak hanya itu, bonus income juga berlaku jika dirinya bermain bagus seperti mencetak gol atau assist serta berhasil membawa Timnas Indonesia juara.
Baca Juga: Temui Pratama Arhan di Qatar, Azizah Salsha Tampil Cantik Pakai Syal Seharga iPhone 11
Ia juga diketahui aktif menjadi bintang iklan dan menjadi brand ambassador yang tentu saja menambah pundi-pundinya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok