Suara.com - Sosok Azizi Shafa Asadel atau yang lebih dikenal dengan Zee JKT48 kembali menunjukkan skill akting. Ia memerankan Ancika di film Ancika: Dia yang Bersamaku 1995.
Dalam film yang sudah tayang sejak 11 Januari 2024 itu, Zee beradu akting dengan Arbani Yasiz yang memerankan Dilan.
Menghadiri promosi film di Bandung, Zee langsung mencuri perhatian netizen akan kecantikannya. Dalam balutan dress hitam dan rambut dicepol, ia dipuji mirip aktris Korea Selatan Seol In-ah.
Untuk lebih mengenal Zee JKT48, berikut profil lengkapnya.
Lahir pada 16 Mei 2004 di Jakarta, Zee merupakan anak pertama dari aktor Fadli Akhmad. Ia mengawali karier di dunia hiburan dengan menjadi member idol group JKT48.
Pada September 2018 lalu, ia diumumkan sebagai salah satu anggota generasi ke-7. Bergabung dengan sister group asal Jepang itu membuat namanya melambung, bahkan Zee diketahui memiliki basis penggemar yang besar.
Setelah mendapat promosi ke kelas A, setahun kemudian ia bergabung ke Tim J sampai idol group itu mengalami restrukturisasi pada 2021.
Saat ini, Zee yang masih berusia 19 tahun tengah mengenyam pendidikan di jurusan Seni Kuliner D3 Universitas Pradita, Tangerang.
Baca Juga: 4 Film dan Series Arbani Yasiz Hasil Adaptasi Novel, Terbaru Ada 'Ancika'
Perihal karier di dunia akting, ia memulai debut di film Kalian Pantas Mati yang disutradarai Ginanti Rona pada tahun 2022 lalu. Film tersebut merupakan remake dari film Korea Selatan, Mourning Grave (2014).
Ancika: Dia yang Bersamaku 1995 menjadi film kedua Zee. Diangkat dari novel Pidi Baiq, film ini merupakan bagian dari franchise Dilan ini disutradarai oleh Benni Setiawan.
Film ini menyorot babak baru kehidupan Dilan saat kuliah dan bertemu dengan Ancika setelah putus dari Milea.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Kapan Idul Fitri 2026? Cek Jadwal Versi Muhammadiyah, Pemerintah, dan NU
-
Jadi Tren Lebaran 2026, Baju Teal Blue dan Ash Blue Cocok dengan Warna Apa?
-
5 Rekomendasi Baju Lebaran 2026 Couple, Apa Warna Terbaik?
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
7 Minyak Kemiri untuk Rambut Kering dan Kusut, Ampuh Hempaskan Ketombe
-
Ramalan Shio Paling Hoki Besok 10 Januari 2026, Cek Keberutunganmu di Akhir Pekan!
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Atasi Flek Hitam di Usia 50-an? Cek 7 Pilihan Terbaiknya
-
5 Semir Rambut Tanpa Bleaching untuk Tutupi Uban, Aman Buat Lansia
-
Rahasia Rambut Sehat ala Jepang: Ritual Onsen Kini Hadir di Klinik Estetika Jakarta!
-
5 Sunscreen yang Cocok untuk Kulit Kering Usia 50 Tahun, Bantu Kurangi Penuaan