Suara.com - Ada beragam amalan bulan rajab selain puasa. Karena itu, umat Islam yang tidak bisa melaksanakan puasa karena suatu alasan, dapat meningkatkan amalan di bulan rajab dengan ibadah selain puasa. Apa saja? Simak di bawah ini.
Puasa di bulan rajab memang dianjurkan karena puasa ini mendatangkan banyak pahala, kita akan dijauhkan dari neraka dan dosa-dosa kita pun akan diampuni. Akan tetapi, jika karena suatu alasan tak bisa melaksanakan puasa, kita pun bisa melaksanakan amalan bulan rajab selain puasa, misalnya sebagai berikut.
1. Memanjatkan doa khusus bulan rajab
Agar mendapatkan berkah di bulan rajab, kita dapat memanjatkan doa khusus di bulan rajab. Bunyi doanya sebagai berikut.
“Allahumma baarik lana fi rajaba wasya’bana waballighna ramadhana."
Artinya: Ya Allah, berkahilah kami di Bulan Rajab dan Bulan Sya’ban dan pertemukan kami dengan Bulan Ramadhan
Selain doa di atas, bisa juga mengamalkan doa khusus bulan rajab sebagai berikut.
اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَآلِهِ مَصَابِيْحِ الْحِكْمَةِ، وَمَوَالِي النِّعْمَةِ، وَمَعَادِنِ الْعِصْمَةِ، وَاعْصِمْنِيْ بِهِمْ مِنْ كُلِّ سُوْءٍ، وَلَا تَأْخُذْنِيْ عَلَى غِرَّةٍ، وَلَا عَلَى غَفْلَةٍ، وَلَا تَجْعَلْ عَوَاقِبَ أَمْرِيْ حَسْرَةً وَنَدَامَةً، وَارْضَ عَنِّيْ؛ فَإِنَّ مَغْفِرَتَكَ لِلظَّالِمِيْنَ، وَأَنَا مِنَ الظَّالِمِيْنَ. اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لِيْ مَا لَا يَضُرُّكَ، وَأَعْطِنِيْ مَا لَا يَنْفَعُكَ، فَإِنَّكَ الْوَاسِعَةُ رَحْمَتُهُ، الْبَدِيْعَةُ حِكْمَتُهُ، فَأَعْطِنِيَ السَّعَةَ وَالدَّعَةَ، وَالْأَمْنَ وَالصِّحَّةَ، وَالشُّكْرَ وَالْمُعَافَاةَ وَالتَّقْوَى، وَأَفْرِغِ الصَّبْرَ وَالصِّدْقَ عَلَيَّ وَعَلَى أَوْلِيَائِكَ، وَأَعْطِنِيَ الْيُسْرَ، وَلَا تَجْعَلْ مَعَهُ الْعُسْرَ، وَاعْمُمْ بِذَلِكَ أَهْلِيْ وَوَلَدِيْ وَإِخْوَانِيْ فِيْكَ، وَمَنْ وَلَدَنِيْ، مِنَ الْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ
"Allahumma shalli 'ala muhammad wa aalihi mushaabihil hikmah wa mawaali an-nikmah, wa ma'aadinil 'ismah, wa'shimni min kulli suu', walaa ta'huznii 'ala ghirroh, wala 'ala ghoflah, wala taj'al 'awaqiba amri hasrotan wa nadaamatan, wardhi 'anni, fainna maghfirotaka lizzholimiin, wa anaa minadzzolimiin, allahumma ighfirli maa laa yadhurrika, wa a'thinii maa laa yanfa'uka, fainnaka al wasi'atu rahmatuhu al badi'atu hikmatuhu, faa'thini as-sa'ata wad-dha'ata wal amna was-shihhata, wasy'syukro wal-mu'afata wat'taqwa, wa afrighi as-shobro was-shidqo 'alayya wa 'ala auliyaika, wa a'thinil yusra, wa laa taj'al ma'ahu al-usra, wa'mum bidzalika ahlii wawaladii, wa ikhwanii fiika, waman waladani minal muslimiina wal muslimaati wal mu'miniina wal mu'minaati."
Baca Juga: Puasa Rajab Sampai Tanggal Berapa? Ini Jadwal Lengkapnya di Bulan Januari 2024
Artinya: “Ya Allah, limpahkan rahmat ta'dzim kepada Muhammad dan keluarganya yang menjadi pelita-pelita hikmah, pemilik kenikmatan, sumber perlindungan. Jagalah kami, sebab (keberkahan) mereka dari keburukan. Dan jangan engkau ambil kami dalam kondisi tertipu, tidak pula dalam keadaan lupa. Jangan jadikan akhir urusan kami sebagai penyesalan. Ridailah kami, Ya Allah. Sesungguhnya ampunan-Mu bagi orang-orang yang zalim, dan aku bagian orang yang zalim itu. Ya Allah, ampunilah aku atas dosa yang tidak pernah bisa membahayakan-Mu, berilah aku sesuatu yang memang tak ada manfaatnya sama sekali untuk-Mu. Sesungguhnya Engkau itu maha luas rahmat-Nya. Hikmahnya yang sangat indah. Berikan kami kelapangan dan ketenteraman, keamanan dan kesehatan, serta rasa syukur, selamat sentosa dan ketakwaan. Berikan kesabaran dan kejujuran kepada kami dan orang-orang yang Engkau cintai. Berikan kami pula kemudahan yang tidak ada kesulitannya sama sekali. Semoga itu semua juga Engkau berikan bagi keluarga kami, anak kami, saudara-saudara kami seagama. Dan Engkau berikan kepada orang tua yang telah melahirkan kami, kepada kaum muslim, baik laki-laki dan perempuannya, serta orang-orang beriman, laki-laki dan perempuannya."
2. Membaca shalawat
Memperbanyak shalawat merupakan salah satu amalan yang sangat dianjurkan oleh ulama selama di bulan rajab. Tertuang dalam Q.S Al-Ahzab, barang siapa yang rajin melaksanakan shalawat akan emndapatkan berkah dari nabi dan malaikat.
3. Memperbanyak dzikir dan istighfar
Tidak hanya shalawat yang disarankan untuk diperbanyak, tetapi membaca zikir dan istighfar juga disarankan untuk meningkatkan pahala dan mendapatkan ampunan dari Allah SWT.
4. Memperbanyak sedekah
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
5 Sepatu Safety Brand Lokal Terbaik, Nyaman & Tahan Benturan Benda Keras Mulai 200 Ribuan
-
5 Rekomendasi Moisturizer untuk Skin Barrier Rusak, Produk Lokal Mulai Rp40 Ribuan
-
Makna Shio Kuda Api Tahun 2026, Lengkap dengan Warna dan Angka Keberuntungan Anda
-
Apakah 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Simak Aturan SKB 3 Menteri Berikut Ini
-
4 Shio Paling Apes Januari 2026, Waspada Harus Ekstra Hati-hati
-
Lebaran 2026 Kapan? Catat Perkiraan Tanggal Idul Fitri 1447 H dan Jadwal Libur Panjangnya
-
7 Rekomendasi Vitamin D3 1000 IU yang Bagus dan Aman untuk Lambung
-
Wajib Punya! 5 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Original Terbaik, Plus Cara Cek Keasliannya
-
Hari Ini Terakhir, Cek Promo Gantung Minyak Goreng 2 Liter dan Susu Formula di Alfamart
-
Katalog Promo 1.1 Alfamart Spesial Tahun Baru 1 Januari 2026: Banjir Buy 1 Get 1, Cek Daftarnya!