Suara.com - Nama Mohammad Rizki Pratama mungkin terdengar asing di telinga publik. Padahal pria yang akrab disapa Tatam itu merupakan anak sulung Ketum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dari pernikahan pertama.
Sebagai informasi, Megawati pernah menikah dengan seorang perwira TNI AU bernama Lettu (Penerbang) Surindro Supjarso pada 1977. Namun suami pertama Megawati itu telah meninggal dunia.
Dari pernikahan pertamanya, Megawati dikaruniai dua orang putra, yaitu Mohammad Rizki Pratama dan Mohammad Prananda Prabowo. Sosok Prananda sendiri juga merupakan salah satu kader PDIP.
Megawati kemudian menikah kembali dengan Taufiq Kiemas pada 1973. Dari pernikahan keduanya ini, Megawati dikaruniai seorang putri bernama Puan Maharani. Sama seperti sang ibu, Puan aktif di dunia politik dan sekarang menjabat sebagai Ketua DPR RI.
Berbeda dengan dua adiknya, nama Tatam malah jarang terdengar di dunia politik. Lalu, seperti apa sosok Tatam sebenarnya? Simak inilah profil dan pekerjaan putra sulung Megawati.
Profil Mohammad Rizki Pratama
Mohammad Rizki Pratama atau Tatam memang jarang terlihat di publik. Bahkan banyak masyarakat yang tidak mengetahui bahwa Tatam adalah putra Presiden RI ke-5 Megawati Soekarnoputri sekaligus dan cucu proklamator Ir. Soekarno.
Sosok Tatam sendiri baru muncul di publik usai Megawati terpilih sebagai Presiden RI menggantikan Abdurrahman Wahid (Gus Dur). Kala itu, Megawati terpilih sebagai Presiden RI periode 2001-2004.
Tatam sendiri merupakan buah hati Megawati dengan suami pertamanya, yaitu mendiang Lettu (Penerbang) Surindro Supjarso.
Adapun ayah Tatam meninggal dunia dalam kecelakaan pesawat pada tahun 1970. Kala itu, pesawat Skyvan T-701 yang dikemudikannya jatuh di daerah Biak, Irian Jaya.
Megawati masih mengandung anak kedua, Prananda, saat mendapat kabar sang suami meninggal dunia. Megawati kemudian menjadi single parent dengan mengurus dua anaknya.
Tatam kecil begitu setia menemani sang ibu sejak ayahnya meninggal dunia. Sampai akhirnya pada 1973, sang ibu memutuskan untuk menikah lagi dengan Taufiq Kiemas yang menjadi ayah tiri Tatam.
Dari pernikahan kedua sang ibu, Tatam memiliki seorang adik tiri bernama Puan Maharani. Adik sambungnya itu kini aktif sebagai Ketua DPR RI dan ikut mengurus PDIP.
Berbeda dengan dua adiknya yang memilih terjun ke dunia politik, Tatam memilih jalannya sendiri. Ia memutuskan untuk berkarier sebagai pengusaha. Hal ini membuat namanya jarang terdengar di tengah hingar bingar pesta demokrasi.
Meskipun demikian, Tatam beberapa kali kerap tertangkap kamera sedang menemani sang ibu dalam menjalankan tugas politiknya.
Berita Terkait
-
Dijodohkan dengan Thariq Halilintar, Anak Puan Maharani Dilarang Megawati Pacari Pria Pendek dan Jelek
-
Daftar Ketum Parpol Terkaya: Bak Langit Bumi, Harta Megawati 'Digilas' Surya Paloh
-
Dijodoh-jodohan dengan Thariq Halilintar, Pinka Hapsari Cucu Megawati Ternyata Caleg PDIP
-
Adu Pendidikan Fuji vs Pinka Hapsari: Siapa Lebih Moncer? Cucu Megawati Dijodohkan dengan Thariq Halilintar
-
Ramai Dijodohkan dengan Pinka Haprani, Thariq Halilintar Ternyata Tak Masuk Kriteria Mantu Idaman Megawati
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
Terkini
-
5 Rekomendasi Sepatu Lokal Terbaik untuk Jalan Kaki Santai, Harga di Bawah 500 Ribu
-
6 Shio Paling Beruntung Hari Ini, 4 November 2025: Cinta, Rezeki, dan Harmoni Mengalir Deras
-
Masakan Lebih Creamy dan Lezat, Rahasianya Ada di Jenis Susu yang Dipilih!
-
Tanggal Merah November 2025 Apakah Ada? Ini Daftar Hari Besar Nasional dan Liburnya
-
Ditangkap dalam OTT KPK, Segini Total Harta Kekayaan Gubernur Riau Abdul Wahid
-
7 Rekomendasi Sepatu Terbaik 2025 untuk Pelari Kaki Lebar dari Brand Lokal hingga Luar
-
Adu Pesona Raisa dan Sabrina Alatas: Diva Pop Vs Chef Muda yang Tengah Jadi Sorotan
-
Gen Z Malaysia Jatuh Cinta pada Indonesia: Rahasia Promosi Wisata yang Tak Terduga!
-
Profil Gubernur Riau Abdul Wahid yang Ditangkap KPK: Latar Belakang, Pendidikan dan Karier Politik
-
Penampakan Future House yang Diduga Disiapkan Hamish Daud dan Sabrina Alatas