Suara.com - Dalam dunia astrologi yang luas, setiap tanda zodiak membawa karakteristik unik dan membentuk kepribadian dengan cara yang menakjubkan. Terutama sifat mereka kepada pasangan atau orang-orang terdekatnya.
Di bawah ini ada daftar lima zodiak yang memiliki sifat paling clingy ketika menghadapi situasi tertentu. Dikutip dari Merriam Webster, arti clingy adalah sifat atau keinginan untuk cenderung tetap sangat dekat dengan seseorang agar mendapat dukungan emosional, perlindungan, dan lainnya.
Dikutip dari Astrotalk, berikut lima zodiak paling clingy kepada pasangan dan orang terdekatnya.
1. Cancer
Cancer memang senang mengasuh orang lain. Dia dikenal penuh kasih sayang kepada orang-orang terdekatnya. Namun, sifat lembut mereka itu yang terkadang dapat menyebabkan Cancer jadi clingy. Mereka mencari rasa aman dan mungkin menjadi terlalu terikat, mengharapkan kepastian terus-menerus dalam hubungan. Tak heran kalau Cancer juga tipikal pasangan yang posesif.
2. Pisces
Pisces yang penuh kasih sering kali merasa kalau dirinya sangat dominan dalam hubungan. Pisces mungkin kesulitan menentukan batasan karena mereka benar-benar ingin terlibat dalam setiap aspek kehidupan pasangannya. Itu sebabnya dia clingy. Komunikasi menjadi sangat penting ketika menghadapi Pisces untuk menjaga hubungan tetap harmonis.
3. Libra
Libra yang erat dengan pesona pandai berargumentasi dan mandiri, dapat mengejutkan banyak orang karena kelakuannya yang clingy. Bila sudah nyaman dengan suatu hubungan, Libra akan menjadi betah dan mungkin takut sendirian. Libra akan mencari teman terus-menerus, dan jika merasakan sedikit jarak, mereka mungkin menjadi sangat clingy. Memahami ketakutan mereka akan isolasi dapat membuka jalan bagi hubungan yang lebih kuat.
Baca Juga: 5 Zodiak Ini Terkenal Setia dengan Pasangan, Cancer Siap Dampingi Dalam Suka dan Duka
4. Taurus
Taurus dapat menunjukkan perilaku clingy karena keterikatan mereka pada rutinitas. Perubahan dapat membuatnya tidak nyaman, dan mungkin mencari kepastian dengan menjadi clingy kepada orang terdekat. Berhubungan dengan Taurus perlu memberikan rasa stabilitas sambil mendorong perubahan secara halus agar membantu mereka bisa mengurangi clingy tersebut.
5. Scorpio
Scorpio punya emosi yang kuat, terkadang menunjukkan sifat clingy sebagai cara untuk melindungi diri. Ketakutan mereka akan kerentanan mungkin membuatnya mempertahankan hubungan dengan erat. Komunikasi terbuka dan membangun kepercayaan sangat penting ketika berhadapan dengan Scorpio yang sedang clingy. Sehingga mereka bisa merasa aman tanpa menjadi terlalu terikat.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
Terkini
-
Jangan Buang Sembarangan! Begini Cara Cerdas Kelola Resi dan Kemasan Paket
-
6 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Buah Segar, Bikin Mood Auto Naik
-
Kenalan dengan Teknologi Hijau AWG, Ketika Udara Bisa Diolah Jadi Air Bersih Layak Minum
-
Heboh Video Gus Elham Yahya Cium Anak, Warganet Tuduh Ada Child Grooming, Apa Itu?
-
5 Rekomendasi Parfum Lokal Pria untuk Kado Hari Ayah Nasional, Wangi Tahan Lama
-
5 Parfum Wangi Melati yang Menenangkan, Cocok untuk Wanita Aktif
-
Bukan Hanya Gelar, Keluarga Pahlawan Nasional Dapat 4 Tunjangan Ini per Tahun
-
Silsilah Keluarga Gus Elham Yahya, Pendakwah Kediri yang Viral Cium Anak Kecil
-
Kapan Pengumuman Seleksi PPG Calon Guru 2025? Cek Jadwal dan Link Resminya
-
Hasil TKA SMA 2025 Kapan Keluar? Ini Jadwal dan 5 Hal Produktif Sebelum Pengumuman