Suara.com - Rumor mundurnya Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati terus berembus kencang. Selain Sri Mulyani, konon Menteri PUPR Basuki Hadimuljono juga dikabarkan siap angkat kaki dari kabinet Presiden Joko Widodo.
Tak sedikit yang langsung menduga-duga seperti apa nasib perekonomian Indonesia maupun kondisi kabinet Jokowi apabila Sri Mulyani benar-benar hengkang. Namun sebenarnya apa keistimewaan Sri Mulyani sebagai seorang Menteri Keuangan sampai isu pengunduran dirinya ramai dibahas publik?
Keistimewaan Sri Mulyani
Sri Mulyani Indrawati dilahirkan di Tanjung Karang, Lampung, pada 26 Agustus 1962. Namanya sebagai pakar keuangan dan ekonomi bukan hanya mentereng di dalam negeri, tetapi juga bersinar di kancah internasional.
Sri Mulyani tercatat pernah menjabat di dua lembaga keuangan dunia. Yang pertama adalah sebagai Executive Director di International Monetary Fund (IMF) mewakili 12 negara di Asia Tenggara (SEA Group) pada 1 November 2002.
Selain itu, Sri Mulyani juga pernah menjabat sebagai Direktur Pelaksana Bank Dunia (World Bank) pada 1 Juni 2010 yang mengharuskannya untuk melepaskan amanah di pemerintahan Indonesia.
Bukan cuma menjabat di lembaga keuangan dunia, Sri Mulyani juga beberapa kali mendapat amanah di pemerintahan Indonesia. Jabatan pertamanya adalah sebagai Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional atau Kepala Bappenas pada 21 Oktober 2004.
Lalu pada 5 Desember 2005, Sri Mulyani dilantik menjadi Menteri Keuangan. Di periode inilah Sri Mulyani menorehkan banyak prestasi seperti menstabilkan ekonomi makro, mempertahankan kebijakan fiskal prudent, menurunkan biaya pinjaman, mengelola utang, hingga memberi kepercayaan kepada investor.
Pada tahun 2008, Sri Mulyani ditunjuk menjadi Pelaksana Tugas (Plt.) Menko Perekonomian menggantikan Boediono yang menjadi Gubernur Bank Indonesia.
Baca Juga: Tiba-tiba Sri Mulyani Pamer Foto Bareng Puan Maharani di Tengah Santer Siap Mundur
Lalu pada 27 Juli 2016, Sri Mulyani kembali ditarik menjadi Menteri Keuangan oleh Jokowi. Jabatan ini kembali diamanahkan Jokowi di periode kedua pemerintahannya. Dengan demikian, Sri Mulyani sudah 4 kali menjabat sebagai Menteri Keuangan di berbagai kabinet berbeda.
Kinerjanya yang luar biasa membuat Sri Mulyani diganjar dengan berbagai penghargaan, antara lain:
- Menteri Keuangan Terbaik Asia 2006 oleh Emerging Markets Forum
- Menteri Keuangan Terbaik Tahun 2006 oleh Majalah Euromoney
- Wanita Paling Berpengaruh ke-2 di Indonesia versi Majalah Globe Asia Edisi Oktober 2007
- Wanita Paling Berpengaruh ke-23 di Dunia versi Majalah Forbes Tahun 2008
- Best Minister in the World Tahun 2018 oleh World Government Summit
- Finance Minister of the Year - East Asia Pacific Tahun 2018 dan 2020 oleh Global Markets
- Menteri Keuangan Terbaik di Asia Pasifik Tahun 2017, 2018, dan 2019 oleh Majalah FinanceAsia
- Distinguished Leadership and Service Award Tahun 2021 dari The Institute of International Finance
- Gelar Kehormatan Honoris Causa Doctor of Laws dari Australian National University (ANU)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
-
HUT ke 68 Bank Sumsel Babel, Jajan Cuma Rp68 Pakai QRIS BSB Mobile
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
Terkini
-
5 Lipstik Anti Bleeding Mulai Rp30 Ribuan untuk Wanita Usia 40-an, Tetap Rapi Meski Ada Garis Bibir
-
7 Taman Nasional Paling Memukau di Indonesia, Wajib Kamu Kunjungi
-
Nafkah Iddah dan Mut'ah Diberikan Berapa Lama? Erin Minta Rp1 M dari Andre Taulany
-
Promo Superindo Hari Ini 5 November 2025: Cek Katalog Super Hemat Terbaru!
-
Latar Belakang Giorgio Antonio, Temen Dekat Sarwendah yang Punya Bisnis Mentereng
-
5 Rekomendasi Bedak dengan Kandungan Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam di Usia 40 Tahun
-
Dari Meme Kampus ke Jaringan Kreator Raksasa Asia Tenggara, Kok Bisa?
-
Kerjanya Jalan Kaki Keliling Kota, Berapa Gaji Petugas Google Maps?
-
Ramalan Zodiak 5 November 2025: Panduan Lengkap Asmara, Karir, dan Keuangan
-
Giorgio Antonio Umur Berapa? Pengusaha yang Dekat dengan Sarwendah